5 Fakta Menarik Jelang Leicester City Vs Liverpool

Manajer Liverpool, Juergen Klopp.
Sumber :
  • Reuters / Carl Recine

VIVA.co.id – Liverpool dijadwalkan bentrok dengan Leicester City di lanjutan ajang Premier League. Laga tersebut akan dihelat di King Power Stadium, Selasa dini hari WIB 28 Februari 2017. 

Breaking News: Legenda Arsenal Kevin Campbell Tutup Usia

Kemenangan menjadi harga mati bagi kedua tim, mengingat ketatnya persaingan di papan klasemen Premier League. Saat ini The Reds berada di posisi lima klasemen dengan raihan 49 poin dari 25 laga. 

Liverpool dalam periode negatif setelah hanya mendapatkan satu kemenangan dari enam laga terakhirnya. Sedangkan Leicester berada dalam tekanan, mereka berada di posisi 18 klasemen dengan raihan 21 poin dari 25 laga. 

Bek Timnas Jerman di EURO 2024 dalam Bidikan Liverpool

Mereka terancam terdegradasi dari Premier League musim ini, sebab mereka hanya berselisih dua poin dari Sunderland yang berada di posisi juru kunci. 

Berikut lima fakta menarik jelang Leicester City vs Liverpool, seperti dilansir Eurosport: 

MU Temukan Bek Tangguh Pengganti Raphael Varane

1. Jamie Vardy menjadi pemain yang paling disorot oleh Liverpool. Dalam dua pertemuan terakhir kedua tim, dia selalu mencetak gol. Dia mencetak tiga gol dari dua pertemuan terakhir. 

2. Liverpool tidak pernah mendapatkan kemenangan di laga kandang dan tandang di satu musim yang sama ketika menghadapi Leicester City sejak musim 2001/2002 lalu. 

3. Sadio Mane menjadi pemain dengan kontribusi luar biasa bagi Liverpool. Dia mencetak 11 gol dan empat assist dari 22 laga Premier League. Dia menjadi top skor sementara di Liverpool. 

4. Jordan Henderson adalah pemain Premier League yang paling banyak memberikan operan di musim ini. Tercatat, dia sudah memberikan operan sebanyak 2059 kali hingga pekan ke-25 Premier League. 

5. Bomber Leicester, Jamie Vardy belum mencetak gol di Premier League sejak tahun 2017. Terakhir kali, pemain asal Inggris ini mencetak gol ketika The Foxes menghadapi Manchester City, 10 Desember 2016 lalu. Di laga tersebut Vardy mencetak hattrick dan Leicester menang dengan skor 4-2. 

Bek Liverpool Trent-Alexander Arnold

Eks Pelatih Timnas Inggris Beber Kegagalan Juergen Klopp di Liverpool

Mantan pelatih Timnas Inggris, Sam Allardyce membeberkan salah satu kegagalan Juergen Klopp selama menangani Liverpool, yakni soal Trent Alexander-Arnold.

img_title
VIVA.co.id
16 Juni 2024