5 Korban Keganasan Atalanta 'Inter Milan KW', Termasuk AC Milan

twitter.com/Atalanta_BC
Sumber :
  • twitter.com/Atalanta_BC

VIVA –  Di saat Inter Milan tampil kurang konsisten musim ini, Atalanta tampil meledak. La Dea yang bisa dibilang sebagai Inter KW melejit ke peringkat 2 Serie A usai menggasak Brescia 6-2 di Gewiss Stadium, Rabu dini hari WIB, 15 Juli 2020.

Hebatnya, itu bukanlah kemenangan telak Atalanta musim ini. Tanpa bintang, tim besutan Gian Piero Gasperini sudah mencetak 93 gol dari 33 pertandingan Serie A.
(Baca juga: Deretan Rekor Dahsyat Atalanta Usai Cetak 93 Gol di Serie A)

Menurut catatan Opta, Atalanta mencetak 6 gol dalam 4 pertandingan yang berbeda. Ini menjadi rekor di 5 liga top Eropa di musim 2019/20 ini.

Sejumlah klub menjadi korban keganasan Atalanta musim ini. Menariknya, salah satunya adalah AC Milan yang pernah dibantai 0-5 di Gewiss Stadium, 22 Desember 2019.

Pertandingan Atalanta vs AC Milan

Atalanta bisa dibilang Inter KW karena mereka menggunakan jersey berwarna biru hitam, sama dengan seragam kebesaran Inter. Mereka juga sama-sama mengusung julukan Nerazzurri yang berarti biru hitam.

Jika bicara umur, Atalanta setahun lebih tua dari Inter. Namun, pada 1907, Atalanta mengenakan seragam hitam garis putih.

Simone Inzaghi Menolak Dianggap Paling Berjasa bagi Inter Milan

Barulah pada 1920, Atalanta mengganti warna kebesaran menjadi biru hitam, usai merger dengan Bergamasca. Sedangkan Inter di awal kelahirannya pada 1908, sudah menggunakan warna biru hitam.

Atalanta semakin bisa disebut Inter KW, karena menggunakan jasa mantan pelatih Inter, Gian Piero Gasperini. Mereka juga memakai markas Inter, Giuseppe Meazza di Liga Champions.

Inter Milan Pastikan Scudetto Bintang Kedua, Ini 7 Tim Tersukses di Serie A

Di saat Inter sudah tersisih dari Liga Champions, Atalanta justru masih bertahan. Sang Inter KW menghadapi Paris Saint-Germain di perempatfinal di Estadio da Luz, Lisbon, Portugal pada 12 Agustus 2020.


Berikut 5 kemenangan telak Atalanta di Serie A:

Tekuk AC Milan, Inter Milan Pastikan Scudetto Serie A 2023/24, Bintang Kedua!

1. Atalanta 7-1 Udinese (27 Oktober 2019)
2. Atalanta 5-0 AC Milan (22 Desember 2019)
3. Torino 0-7 Atalanta (25 Januari 2020)
4. Lecce 2-7 Atalanta (1 Maret 2020)
5. Atalanta 6-2 Brescia (14 Juli 2020)

Baca juga:
Hati-hati PSG, Atalanta Makin Ganas dengan 93 Gol!
Gilas Brescia 6 Gol, Atalanta Rebut Posisi Runner Up Serie A

Pemain Mamelodi Sundowns

Afrika dan Eropa Lengkap! 26 Tim Ini Pastikan Tiket ke Piala Dunia Antarklub 2025

Kuota peserta Piala Dunia Antarklub 2025 hampir sepenuhnya terisi. Dari 32 peserta, sebanyak 26 klub sudah memastikan diri lolos ke ajang yang akan digelar di AS.

img_title
VIVA.co.id
29 April 2024