Moratti Sudah Siapkan Pengganti Leonardo

Beppe Baresi bersama Leonardo (kanan)
Sumber :
  • forzaitalianfootball.com

VIVAnews - Posisi pelatih Inter Milan Leonardo kini menjadi sorotan tajam. Kabarnya, pelatih asal Brasil itu akan didepak dari Giuseppe Meazza menyusul hasil buruk yang dipetik Inter.

Dalam lima laga, Inter tercatat empat kali menelan kekalahan. Di ajang Serie A, Inter dua kali kalah melawan AC Milan dan Parma. Sedangkan di ajang Liga Champions, Inter dua kali menelan pil pahit saat menghadapi tim asal Jerman, Schalke 04.

Sebuah sumber yang didapat oleh Corriere dello Sport, Presiden Inter Milan, Massimo Moratti kabarnya sudah menyiapkan nama baru untuk menggantikan Leonardo. Calon kuat pertama adalah asisten pelatih Inter, Beppe Baresi.

Baresi kabarnya siap menggantikan posisi Leonardo jika gagal menyelesaikan akhir musim ini dengan baik. Inter hingga pekan ke-33 terlempar di posisi ketiga dengan mengoleksi 63 poin menyusul kekalahan dari Parma akhir pekan lalu.

Baresi sendiri adalah pelatih asli asal Italia. Ia sudah bergabung dengan Inter mulai dari pemain tahun 1976–1992. Setelah menyatakan gantung sepatu, ia mulai bergabung dengan Inter sebagai asisten pelatih sejak tahun 2008. Baresi adalah kakak dari pemain legenda AC Milan, Franco Baresi.

Romi Hariyanto Daftar Cagub Jambi ke Gerindra, Tak Ciut Nyali Lawan Petahana

Andre Villas Boas

Selain nama Baresi, ada juga nama pelatih muda yang juga disebut-sebut akan dilirik oleh Moratti. Pelatih itu adalah Andre Villas Boas. Boas yang saat ini menangani FC Porto itu usianya baru 33 tahun.

Walaupun usianya masih muda, Boas sukses membawa Porto musim ini. Ajaibnya, ia baru menangani Porto tahun lalu dan langsung mengangkat prestasi Porto dengan membawa ke puncak klasemen sementara Liga Portugal.

Heru Budi Bakal Tertibkan Juru Parkir Liar di Minimarket
Bank Mandiri berkomitmen untuk menerapkan prinsip ESG

Komitmen Penuh Bank Mandiri Terapkan Prinsip ESG

Bank Mandiri berkomitmen untuk menerapkan prinsip environment, social and governance (ESG) dalam menjalankan operasional perusahaan.

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024