Cemerlang di Juventus, Morata Takkan Kembali ke Madrid

Striker Juventus, Alvaro Morata
Sumber :
  • REUTERS/Giorgio Perottino
VIVA.co.id -
Alvaro Morata mulai menunjukkan penampilan gemilang bersama Juventus. Striker 22 tahun ini mencetak gol kemenangan Bianconeri saat menekuk Borussia Dortmund 2-1, Selasa 24 Februari 2015 (Rabu dini hari WIB).


Muncul spekulasi Real Madrid akan membawa pulang Morata. Los Blancos berpeluang melakukan ini karena ada
buy-back clause
atau klausul penebusan saat menjualnya ke Bianconeri, musim panas lalu.


Kabar ini langsung dibantah oleh pelatih Madrid, Carlo Ancelotti. Pria asal Italia ini menilai Morata akan bertahan di Turin.


"Dia perlu terus bermain. Dia adalah pemain muda yang masih mencari peluang bermain dan konsistensi. Dia punya banyak kelebihan dan akhirnya memilih Juve," kata Ancelotti seperti dilansir
Gazzetta dello Sport
.


"Dia adalah striker modern. Dia punya kecepatan, ritme, dan intensitas. Dia tenang di depan gawang dan pekerja keras. Di kontrak Morata, ada hak bagi kami untuk membelinya kembali. Tapi, saya pikir dia akan bertahan di Juventus," tuturnya.


Madrid menjual Morata ke Juve dengan nilai transfer €20 juta, dengan opsi pembelian kembali di masa depan. Bersama Bianconeri, pemain internasional Spanyol ini mencetak 9 gol dari 28 penampilan. (art)

Real Madrid Vs Sevilla, Bakal Hujan Gol Lagi?

Baca juga:

Tawa Pelatih Nyentrik New Radiant Usai Dibantai Persib

Persipura dan Persija Masuk 500 Klub Terbaik Dunia

5 Bintang Muda yang Bakal Bersinar di ISL 2015
Senangnya Pogba Bisa Kembali Berkostum MU


Pogba Resmi ke MU, Ini Komentar Pirlo

Gelandang Manchester United, Paul Pogba

Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus

Juve masih bertanggung jawab atas kebutuhan Pogba.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016