Kedatangan Bermasalah, Roma Janji Tetap Tampil Maksimal

Para pemain AS Roma merayakan gol ke gawang Napoli
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
AS Roma Menang, Inter Kalah dari Southampton
- Meski kedatangannya diiringi dengan berbagai masalah, akan tetapi AS Roma berjanji tetap akan tampil maksimal dalam pertandingan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu 25 Juli 2015. Hal itu ditegaskan oleh CEO AS Roma, Italo Sanzi karena ingin menghibur penonton di Indonesia.

AS Roma Selangkah Lagi Dapatkan Bek Barcelona

Skuad asuhan Rudi Garcia akan kehilangan lima pemain yang mesti pulang ke Italia karena bermasalah dengan pihak imigrasi Bandara Soekarno Hatta. Diantaranya terselip dua nama tenar, yakni Gervinho dan Seydou Doumbia.
Barcelona Lepas Vermaelen ke AS Roma


"Kami senang bisa datang ke Indonesia. Semua ini sangat fantastis. Saya minta maaf karena mengalami masalah di Bandara. Tetapi kami tetap ingin memuaskan para penggemar dengan memberikan pengalaman yanh menarik," ungkap Italo saat konferensi pers di Hotel Shangri-La.


Sedangkan bagi Radja Nainggolan, kedatangannya bersama Roma kali ini merupakan kesempatan keduanya menyambangi Indonesia. Pemain berdarah Batak itu sebelumnya juga pernah datang guna menjalani sebuah partai eksebisi dua tahun yang lalu.


"Senang rasanya bisa kembali ke Indonesia setelah dua tahun lalu. Saya suka orang-orang di sini dan membuat saya ingin datang kembali," ujar eks pemain Cagliari itu.


Sambutan para Romanisti Indonesia baik yang menunggu di bandara maupun di hotel ternyata membuat para penggawa I Lupi senang. Mereka tidak menyangka memiliki basis penggemar luar biasa di negara yang jaraknya sangat jauh dari Italia.


"Sambutan yang luar biasa baik di bandara, di jalan dan sampai di hotel. Ini luar biasa. Pantas jika indonesia menjadi basis fans besar di dunia," tutur Italo.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya