Demi Liga Champions, Inter Doakan Roma Tersandung

Kiper Inter Milan, Samir Handanovic.
Sumber :
  • www.zimbio.com

VIVA.co.id –  Kiper Inter Milan, Samir Handanovic optimistis timnya bisa mengakhiri musim 2015/2016 dengan raihan maksimal. Ya, tiket Liga Champions masih menjadi target utama Inter musim ini.

Real Madrid Juara Liga Champions 14 Kali karena Dibantu Wasit

Dilansir Tribal Football, Nerrazuri hingga pekan ke-30 Serie A duduk di peringkat lima dengan raihan 55 poin. Mereka tertinggal lima poin dari As Roma di peringkat ketiga dan kalah selisih gol dari Fiorentina di posisi empat.

Faktanya, jika mereka ingin mendapatkan tiket Liga Champions musim depan, Nerrazuri setidaknya menggeser Roma. Menyisakan delapan pertandingan Serie A, Handanovic doakan Roma raih trend negatif.

Terpopuler: Pengakuan Pelatih PSG, Timnas Indonesia Dibela Ronaldo dan Messi

"Masih ada delapan laga tersisa dan segalanya bisa saja terjadi. Setiap orang bisa saja mendapatkan performa menurun di suatu kejuaraan. Ini terjadi pada kami di bulan Januari lalu, ketika mendapatkan banyak jadwal pertandingan," kata Handanovic.

"Kehilangan poin berdampak buruk bagi kami. Mungkin harusnya kami berpuas diri dengan beberapa hasil imbang yang kami peroleh," lanjut sang kiper.

Bungkam Bayern Munich, Real Madrid Tantang Borussia Dortmund di Final Liga Champions

Inter harus mengamankan posisi tiga besar untuk berpeluang ke Liga Champions musim depan. Sebab UEFA hanya menjatah tiga klub untuk Italia. Jika mereka berhasil finis di urutan 1 atau 2, otomatis mereka lolos putaran final Liga Champions. Namun jika di posisi tiga, mereka harus melakoni laga kualifikasi terlebih dahulu.

Gelandang Real Madrid, Jude Bellingham

Madrid Vs Dortmund di Final Liga Champions Jadi Pengalaman Unik Jude Bellingham

Tak pernah terbayangkan oleh Jude Bellingham akan bermain di final Liga Champions melawan Borussia Dortmund. Dia akan berhadapan dengan mantan klubnya tersebut.

img_title
VIVA.co.id
9 Mei 2024