Sudah Jual 4 Pemain, Madrid Masih Butuh Uang Tambahan Demi Paul Pogba

Gelandang Manchester United, Paul Pogba
Sumber :
  • Sky Sports

VIVA – Keinginan Real Madrid memboyong Paul Pogba pada bursa transfer musim panas ini masih besar. Akan tetapi, mereka harus mampu menyediakan sejumlah uang guna membujuk Manchester United melepaskannya.

Manchester United Cari Manajer Penurut dan Tak Boleh Urus Transfer

Perkiraan harga Pogba di pasaran sekarang ini mencapai 150 juta euro (Rp2,3 triliun). Dengan begitu, Madrid harus memutar otak mencari dana segar karena mereka sudah mengeluarkan banyak uang untuk mendatangkan sejumlah pemain di antaranya Eden Hazard, Luka Jovic, dan Ferland Mendy.

(Baca juga: Bek Anyar Madrid Nyaris Pingsan dalam Sesi Perkenalan)

Pelaku Rasisme kepada Vinicius Junior Dihukum Penjara

Mengakali pengeluaran yang besar, manajemen tim berjuluk Los Blancos sudah menjual empat pemain, Marcos Llorente, Theo Hernandez, Raul de Tomas, dan Mateo Kovacic. Dari situ mereka mendapatkan uang 125 juta euro (Rp1,9 triliun).

Mengutip Marca, jumlah tersebut masih belum cukup untuk membuat Madrid nyaman mengejar Pogba. Setidaknya mereka harus mencari dana tambahan sekira 200 juta euro (Rp3,1 triliun) lagi.

Real Madrid Tolak Tampil di Piala Dunia Antarklub 2025

Sejauh ini setidaknya ada enam nama yang masuk dalam daftar jual Madrid. Mereka adalah Gareth Bale, James Rodriguez, Keylor Navas, Lucas Vazquez, Mariano Dias, dan Isco.

(Baca juga: Solskjaer: Pogba Tidak Dijual!)

Untuk penjualan Isco saja misalnya, Madrid kemungkinan bisa mengantongi 80 juta euro (Rp1,2 triliun). Sayangnya, sang pemain menolak untuk dijual saat ini.

Isco meminta waktu lagi setidaknya sampai musim ini kepada pelatih Zinedine Zidane. Alasannya, dia optimistis bisa kembali tampil maksimal di bawah asuhan arsitek asal Prancis itu.

Brendon Lucas

Persik Kediri Selangkah Lagi Dapatkan Pemain dari Liga Vietnam

Bursa transfer musim panas Liga 1 mulai memanas dengan rumor kedatangan Brendon Lucas dari klub Vietnam, Ho Chi Minh City FC, yang akan bergabung dengan Persik Kediri.

img_title
VIVA.co.id
11 Juni 2024