Pemain Diisolasi, Real Madrid Siapkan Bantuan Psikolog

Winger muda Real Madrid, Vinicius Junior
Sumber :
  • Mirror.co.uk

VIVA – Meski harus menghadapi berbagai permasalahan yang ditimbulkan oleh wabah Corona, para pemain Real Madrid tetap diwajibkan berlatih di rumah. Ini demi menjaga kebugaran mereka untuk siap bertanding setiap saat.

Seperti dilansir Marca, Selasa 24 Maret 2020, manajemen klub terus menjalin komunikasi dengan para pemain dalam hal latihan mandiri. Tidak hanya soal latihan, berbagai kebutuhan lainnya juga terus dipantau oleh klub.

Baca: Pemain Bayern Rela Potong Gaji Karena Bundesliga Ditunda Imbas Corona 

Dalam hal latihan, tim pelatih fisik Real Madrid telah memberikan panduan kepada para pemain untuk menjalaninya sepanjang proses isolasi mandiri di rumah. Ini demi menjaga kebugaran para pemain tetap 100 persen.

"Mereka (para pemain) harus seolah-olah tetap berada di Valdebebas (camp latihan Real Madrid)," kata pelatih fisik Real Madrid, Gregory Dupont.

Tidak hanya soal kebugaran fisik pemain, Dupont juga bertanggung jawab soal jadwal menu makanan para pemain untuk memastikan asupan protein, vitamin, dan kalori tetap terpenuhi dalam proses isolasi diri.

Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, membawa sepaket daging babi dari penggemarnya

Dan hal yang lebih penting. Klub juga menyiapkan tim psikolog untuk membantu emosional para pemain. Seperti diketahui, perubahan kondisi ini berpeluang membuat mental para pemain terganggu.

Dikalahkan Real Madrid, Kiper Barcelona Kecam LaLiga

Hingga saat ini, belum ada pemain yang menggunakan layanan ini. Tetapi klub ingin memastikan melindungi kesehatan mental para pemain mereka dari dampak negatif isolasi diri terkait wabah Corona.

Baca: Positif Corona, Ini Ketangguhan Paolo Maldini Saat Masih Bermain

5 Fakta Menarik Real Madrid Usai Permalukan Barcelona di LaLiga
Pemain Real Madrid, Vinicius Junior rayakan gol.

Vinicius Junior Bikin Brace, Real Madrid Curi Poin di Markas Bayern Munich

Real Madrid sukses menahan Bayern Munich di kandangnya dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions di Stadion Allianz Arena

img_title
VIVA.co.id
1 Mei 2024