Bikin Assist Kelas Dunia, Benzema Buka Suara

Para pemain Real Madrid merayakan gol Casemiro ke gawang Espanyol
Sumber :
  • Instagram/@realmadrid

VIVA – Kemenangan penting dipetik Real Madrid saat bertandang ke markas Espanyol, Senin dini hari 29 Juni 2020. Kemenangan 1-0 sudah cukup membawa El Real kembali memuncaki klasemen dan menjauh dari Barcelona.

Gol tunggal kemenangan Real Madrid dibukukan oleh Casemiro di menit 45. Sementara itu, meski tidak mencetak gol, Karim Benzema juga menuai pujian. Sebab dia yang memberi assist brilian ke Casemiro. 

Striker asal Prancis tersebut menjadi sorotan saat Real Madrid sangat bernafsu meraih poin penuh menghadapi Espanyol guna mengkudeta Barcelona dari puncak klasemen sementara LaLiga.

Di akhir babak pertama, di mana Real Madrid sempat disulitkan pertahanan tuan rumah, Benzema datang aksi brilian. Dia melepas umpan backheel yang melewati kaki bek Bernardo Espinosa.

Bola selanjutnya dengan cepat disambar Casemiro dan berbuah gol. Meski aksinya menuai pujian, Benzema tetap menyebut yang terpenting adalah eksekusi berbuah gol yang dilakukan Casemiro.

"Itu sebuah aksi yang bagus. Tapi yang terpenting adalah golnya. Casemiro melakukannya dengan tepat. Kami pun sangat senang," kata Benzema seperti dilansir Soccerway.

"Saya melihat permainan sepakbola seperti itu. Saya tahu Casemiro akan datang dari belakang (itu sebabnya Benzema melakukan assist backhell yang brilian)," lanjut Benzema.

Dikalahkan Real Madrid, Kiper Barcelona Kecam LaLiga

Dengan kemenangan ini, El Real kembali menguasai puncak klasemen sementara dengan 71 poin dari 32 laga. El Real unggul dua poin dari Barcelona yang sehari sebelumnya ditahan imbang Celta Vigo 2-2.

Pemain Real Madrid, Vinicius Junior rayakan gol.

Vinicius Junior Bikin Brace, Real Madrid Curi Poin di Markas Bayern Munich

Real Madrid sukses menahan Bayern Munich di kandangnya dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions di Stadion Allianz Arena

img_title
VIVA.co.id
1 Mei 2024