Ditinggal Costa, Atletico Ingin Bawa Pulang Torres

Pemain Chelsea, Fernando Torres
Sumber :
  • REUTERS/Wolfgang Rattay
VIVAbola
- Ditinggalkan striker andalan Diego Costa ke Chelsea, Atletico Madrid dikabarkan berniat membawa pulang mantan striker, sekaligus mantan kapten mereka, Fernando Torres ke Vicente Calderon.


Dilansir
Football Espana
, perwakilan Atletico Miguel Angel Gil Marin diketahui pekan ini sedang berada di London untuk berbicara dengan perwakilan The Blues membahas tentang nilai transfer Torres.


Kubu Chelsea dikabarkan mematok nilai transfer sebesar €16 juta, jika Atletico ingin membawa Torres. Namun, di saat bersamaan, klub asal Ibu kota Spanyol itu meminta harga di bawah yang ditetapkan Chelsea.


Sebelum melanglang buana di tanah Inggris, Torres merupakan idola Atletico, setelah total mencetak 91 gol dari 244 laga bersama Atletico. Torres meninggalkan Atletico ke Liverpool pada tahun 2007.


Bertemu Conte, Hiddink Minta Saran soal Inter Milan?
Torres tampil apik di Liverpool dengan mencetak 81 gol dari 142 pertandingan The Reds. Sayangnya, sinar Torres meredup saat pindah ke Chelsea. Ketajamannya tidak sesuai harapan. Dia hanya mencetak 45 gol dari 172 laga.

Conte Haramkan Beberapa Makanan Masuk ke Tim Chelsea

Dan, kehadiran Costa di skuad Chelsea musim ini membuat Torres akan tersisihkan. Situasi inilah yang coba dimanfaatkan Atletico dengan berusaha membawa Torres kembali ke Spanyol.
Harga Mahal untuk Sebuah 'Penyesalan'


Namun, kabar ketertarikan Atletico terhadap Torres, ditepis media massa Spanyol, Mundo Deportivo yang mengatakan Atletico tak akan mencari striker lagi, setelah mereka mendapatkan striker Bayern Munich, Mario Mandzukic. (asp)


Lihat artikel menarik lainnya
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya