Dibekap Valencia, Rekor Kemenangan Madrid Terhenti

Pertandingan antara Valencia dan Real Madrid
Sumber :
  • REUTERS
VIVAbola -
Rekor kemenangan Real Madrid akhirnya harus terhenti di angka 22. Itu terjadi setelah Los Merengues tak berdaya ketika berhadapan dengan tuan rumah Valencia, pada pertandingan lanjutan La Liga. Sempat unggul, El Real akhirnya kalah 1-2.


Pada laga yang dihelat di Stadion Mestalla, Minggu 4 Januari 2015 malam WIB, Madrid memimpin 1-0 pada menit 14, lewat eksekusi penalti Ronaldo. Sebelumnya, wasit menunjuk titik putih karena Alvaro Negredo dianggap handball di dalam kotak penalti.


Pada injury time babak pertama, tepatnya menit 45+1, Valencia nyaris menyamakan kedudukan, namun usaha yang dilakukan Andre Gomes hanya membuat bola mengenai tiang. Dan, hingga wasit mengakhiri babak pertama, skor tetap 1-0 untuk Madrid.


Memasuki paruh kedua, Los Che tampil lebih percaya diri dan terus mencoba meraih gol penyama kedudukan. Gomes pun langsung mengancam gawang Iker Casillas pada menit 47, lewat tendangan volinya. Namun, masih melebar beberapa inci saja.


Pada menit 52, Los Che akhirnya mampu menyamakan kedudukan. Barragan melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti. Bola mengenai kaki Pepe, sehingga akhirnya masuk ke gawang. Sedangkan Casillas sudah salah langkah. Skor menjadi 1-1.


Dan, tim tuan rumah pun benar-benar menjadi mimpi buruk El Real di awal 2015, setelah Nicolas Otamendi membuat keadaan berbalik. Diawali sepak pojok Dani Parejo, Otamendi memenangi duel dengan Sergio Ramos. Tandukannya pun membuat skor menjati 2-1.


Berikutnya, Los Blancos berusaha untuk mencari gol penyama kedudukan, namun kerap gagal. Dan, hingga wasit mengakhiri pertandingan, tak ada gol yang tercipta. Rentetan kemenangan Madrid pun harus terhenti di tangan Valencia. Skor akhir 2-1.


Dengan hasil tersebut, El Real masih memuncaki klasemen sementara La Liga dengan koleksi 39, unggul satu angka dari Barcelona dan Atletico Madrid di posisi 2 dan 3. Sedangkan Valencia ada di posisi 4, dengan torehan 34 poin.


Susunan pemain

Valencia:
Diego Alves; Lucas Orban, Nicolas Otamendi, Shkodran Mustafi; Antonio Barragan (Sofiane Feghouli 73'), Dani Parejo, Enzo Perez, Pablo Piatti (Jose Gaya 23'); Andre Gomes; Alvaro Negredo (Rodrigo 80'), Paco Alcacer
Jawaban Pogba Membuat Real Madrid Batal Merekrutnya


Pogba Catat Rekor, Ini Daftar 10 Pemain Termahal Dunia
Real Madrid:
Iker Casillas; Daniel Carvajal, Pepe, Sergio Ramos, Marcelo; Toni Kroos, Isco, James Rodriguez (Sami Khedira 71'); Gareth Bale (Jese Rodriguez 71'), Cristiano Ronaldo, Karim Benzema (Chicharito 80')
Lawan Madrid, Sevilla Tunjukkan Sikap 'Berani Mati'

Baca Juga:

Liverpool Inginkan Pengganti Gerrard Orang Scouser Asli

Zidane: Gerrard Dua Kali Tolak Tawaran Real Madrid

"Madrid Klub Sukses, Buat Apa CR7 Kembali ke MU?"

Pemain Real Madrid, Cristiano Ronaldo

Real Madrid Dapat Kabar Gembira dari Ronaldo

Ronaldo sudah kembali berlatih bersama Madrid.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016