Duel El Clasico Tak Tolerir Kesalahan

Duel klasik Spanyol antara Barcelona dan Real Madrid
Sumber :
  • REUTERS /Paul Hanna
VIVA.co.id
Malam Bersejarah di Liga Champions, Pemuda 19 Tahun Kalahkan Messi
- Laga
El Clasico
Barcelona Banting Harga Coutinho, Rela Rugi
memang senantiasa menyajikan pertarungan para bintang sepakbola papan atas. Duel Real Madrid dan Barcelona juga selalu diwarnai oleh teknik tinggi penggawa kedua tim. Fokus dan disiplin tinggi wajib dimiliki oleh pilar kedua tim.
4 Skema Barcelona Juara LaLiga

Di musim kedua bersama Barcelona, gelandang asal Kroasia, Ivan Rakitic, tentu sudah pernah merasakan panasnya atmosfer
El Clasico
. Laga kontra Madrid akhir pekan nanti, jadi yang ketiga bagi pemain 27 tahun ini.


Rakitic tahu betul jika laga kontra Madrid tidak mudah. Menurut dia, dalam duel
El Clasico
tidak ada kesalahan yang bisa diberikan toleransi. Konsentrasi dan fokus adalah kunci kemenangan dalam laga nanti.


"Sederhananya, karena di sana akan ada banyak pemain khusus yang tinggal menunggu kesalahan umpan atau kesalahan apa pun," ujar Rakitic dilansir
FourFourTwo.


"Jadi, Anda harus siap di setiap momen, dan di setiap detiknya," tuturnya.


Musim lalu, Rakitic turut merasakan kekalahan dari Madrid di pertemuan pertama. Akan tetapi, Rakitic juga merasakan indahnya kemenangan di pertemuan kedua.


Laga
El Clasico
jilid satu musim ini bakal digelar di Santiago Bernabeu, Minggu 22 November 2015 dini hari WIB. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya