Imbang, ManCity Perkecil Peluang MU ke Liga Champions

Pemain Manchester City, David Silva dan Manuel Pellegrini.
Sumber :
  • Reuters/Carl Recine

VIVA.co.id – 1-1 kala melawat ke Liberty Stadium, markas Swansea City dalam laga pamungkas Premier League musim ini, Minggu 15 Mei 2016. Pertandingan berjalan cukup ketat bagi kedua tim.

Nomor HP Bocor, Ederson Dapat Ratusan Pesan dari Fans Arsenal

Laga baru berjalan lima menit, ManCity sudah lebih dulu unggul melalui gol Kelechi Iheanacho. Pemain berusia 19 tahun tersebut mampu memanfaatkan bola liar dari dalam kotak penalti setelah tendangan Sergio Aguero ditepis kiper kiper Swansea, Kristoffer Nordfeldt

Ketika babak pertama memasuki babak tambahan waktu, Swansea mendapatkan hadiah tendangan bebas. Andre Ayew sebagai eksekutor tak menyia-nyiakan kesempatan tersebut.

Erling Haaland Ganas, Man City Depak Arsenal di Puncak Usai Bekuk Tottenham

Tendangan kaki kirinya meluncur deras menghujam ke pojok kanan gawang ManCity yang dijaga Joe Hart, Kiper tim nasional Inggris itu hanya bisa terpaku melihat bola masuk ke dalam gawangnya.

Di babak kedua, permainan tak berubah. Kedua tim masih saling jual-beli serangan. Namun sayang, sepanjang 45 menit paruh kedua pertandingan, tidak ada satu gol pun yang tercipta.

Arsenal Berharap 'Bantuan' Rival untuk Jegal Man City

Raihan satu angka dari markas Swansea membuat The Citizens berada di tempat ke-4 klasemen Premier League dengan torehan 66 angka. Menyusul di bawah mereka ialah Manchester United yang masih menyisakan satu laga lagi.

Saat ini, perolehan poin Setan Merah ialah 63. Jika laga melawan Bournemouth dimenagkan oleh MU, maka perolehan poinnya akan sama dengan yang didapat ManCity. Namun, menilik dari selisih gol, sulit nampaknya bagi MU menggeser ManCity dari posisi ke-4.

Sebab, dari jumlah selisih gol, skuad asuhan Manuel Pellegrini jauh lebih unggul. The Citizens memiliki marjin gol 30, sedangkan Setan Merah hanya 12. Untuk merebut tiket ke Liga Champions musim depan, setidaknya MU harus menang lebih dari 19 gol tanpa balas atas Bournemouth.

Susunan Pemain

Swansea City: Kristoffer Nordfeldt; Angel Rangel, Jordi Amat, Federico Fernández, Stephen Kingsley, Leon Britton, Jack Cork, Wayne Routledge (Modou Barrow 58'), Leroy Fer, Jefferson Montero (Bafetimbi Gomis 83'), Andre Ayew.

Manchester City: Joe Hart; Bacary Sagna, Nicolas Otamendi, Eliaquim Mangala, Gael Clichy; Fernando, Fernandinho; Jesus Navas, Kevin De Bruyne; Kelechi Iheanacho (Samir nasri 72'), Sergio Aguero (Yaya Toure 90').

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya