Si Cantik Alex Morgan, Bidadari Bergelar Pahlawan Negeri Paman Sam

Pesepakbola wanita Amerika Serikat, Alex Morgan
Sumber :
  • Zimbio

VIVA – Tim nasional Amerika Serikat wanita berhasil mempertahankan gelar juara Piala Dunia yang diraihnya empat tahun silam. Di final, mereka mengalahkan Belanda 2-0, Minggu 7 Juli 2019 di Parc Olympique Lyonnais, Decines-Charpieu, Prancis.

Kebelet Pipis, Kiper Ini Kencing di Atas Lapangan

Ini menjadi torehan apik skuat Negeri Paman Sam sebagai penguasa panggung sepakbola wanita sejagat dengan koleksi empat gelar juara dunia. Kesuksesan tersebut juga tak ayal makin melambungkan nama Alex Morgan sebagai pesepakbola wanita legendaris milik Amerika Serikat, dengan catatan 169 penampilan dan koleksi 107 gol.

Dalam Piala Dunia Wanita 2019, Morgan merebut tahta top scorer dengan koleksi 6 gol bersama Ellen White (Inggris) dan rekan senegaranya Megan Rapinoe.

Lionel Messi Beli Rumah, Alasannya Bikin Bengong

Morgan menyamai rekor milik Michelle Akers pada 1991 sebagai pencetak gol terbanyak dalam satu laga Piala Dunia Wanita saat berhasil mencetak 5 gol di pertandingan pembuka penyisihan grup kontra Thailand.

Bruno Fernandes Tuai Hujatan karena Aktingnya yang Gagal

Pada 2 Juli lalu saat usianya genap 30 tahun, Morgan pun jadi wanita pertama yang mencetak gol Piala Dunia di hari ulang tahunnya, dalam kemenangan 2-1 atas Inggris untuk menembus partai puncak Piala Dunia Wanita 2019.

Dara berusia 30 tahun itu juga dianugerahi penghargaan The Silver Boot usai membawa timnas Amerika Serikat merengkuh gelar Piala Dunia keempatnya, 7 Juli 2019.

Bukan cuma berprestasi di arena sepakbola, cewek yang kini memperkuat klub liga wanita Prancis, Olympique Lyon, itu juga pernah berakting dalam film "Alex & Me" pada 2018 lalu.

Ia juga pernah dinobatkan sebagai pesepakbola wanita Amerika dengan bayaran tertinggi pada 2015 serta menjadi brand ambassador deretan produk ternama seperti Panasonic, McDonald's, Coca-Cola dan Nike. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya