Dikalahkan Inggris, Suporter Skotlandia Bikin London Berantakan

Suporter Skotlandia saat menyerbu kota London
Sumber :
  • SNS Group

VIVAbola - Tim nasional Skotlandia menampilkan permainan luar biasa dan hampir menjungkalkan Inggris di Wembley pada Rabu malam waktu setempat. Bukan hanya Timnasnya, suporter The Tartan Army juga menunjukan kehadirannya di London.

Ribuan suporter Skotlandia memenuhi Trafalgar Square, yang terletak di pusat kota metropolitan tersebut. Mereka tampaknya ingin unjuk gigi dalam laga panas tersebut.



Seperti yang dilansir Daily Mail, mereka sudah memenuhi tempat-tempat berkumpul di Kota London sejak sebelum menuju stadion. Banyak dari mereka menggunakan rok tartan dan tak segan membuka baju.

Bahkan, beberapa dari mereka nekat naik ke air mancur yang terdapat di Trafalgar Square. Mereka memilih untuk duduk santai sambil menenggak bir.

Operasi Kiper Muda Inggris Berjalan Lancar

Tak segan, mereka menuangkan sisa-sisa bir ke dalam kolam air mancur. Alhasil, kolam air mancur di Trafalgar Square pun berbusa bak diberi sabun.

Hal serupa juga terlihat di landmark Kota London lainnya, seperti Nelson Column dan National Gallery. Imbas dari lautan suporter tersebut tentu saja banjirnya sampah. Kaleng dan botol bir bertebaran dimana-mana. Bahkan, beberapa sampah tersebut dibiarkan mengambang di kolam-kolam air mancur.





Aksi liar suporter ini tampaknya melecut permainan Skotlandia. Dua kali mereka unggul sebelum akhirnya harus mengakui kekalahan 2-3 setelah pemain debutan Inggris, Rickie Lambert, memaksa sang tetangga pulang dengan kekalahan. (one)

Hasil Lengkap Laga Sepakbola Internasional Tadi Malam
Pemain Inggris, Jamie Vardy

Hodgson: Karir Vardy di Timnas Inggris Masih Panjang

"Saya yakin dia akan terus berseragam Inggris dalam waktu yang lama."

img_title
VIVA.co.id
1 April 2016