Logo WARTAEKONOMI

NBA Cari Pemain Berbakat Pakai Ponsel Berbasis Artificial Intelligence

NBA Gandeng Pengembang Aplikasi Berbasis AI, Cari Bakat Basket Via Ponsel?. (FOTO: NBA).
NBA Gandeng Pengembang Aplikasi Berbasis AI, Cari Bakat Basket Via Ponsel?. (FOTO: NBA).
Sumber :
  • wartaekonomi

"Tim dan pemain NBA yakin platform itu dapat mengembangkan potensi para pemain di berbagai tingkatan," ujar Amy Brooks, Presiden, Tim Pemasaran & Operasi Bisnis dan Chief Innovation Officer NBA. "HomeCourt akan menjadi alat penting bagi NBA dalam mencari bakat basket secara global,” ungkapnya.

"Sebagai pemain basket profesional, kami menyadari pentingnya memiliki panduan latihan dan pengetahuan basket dalam mengembangkan permainan basket secara menyeluruh,” ucap Steve Nash, pemain NBA yang dinobatkan sebagai Pemain Terbaik NBA sebanyak dua kali.

Versi terbaru HomeCourt telah tersedia di App Store, yang juga berisi serangkaian latihan bersama Nash dan pemenang MTN DEW 3-Point Contest 2019, Joe Harris dari Brooklyn Nets.

Diluncurkan pada Juli 2018, HomeCourt menggabungkan konsep pelatihan dasar berteknologi AI untuk memberikan analisis langsung (real-time), yang akan membantu para pemain di setiap tingkatan keterampilan mengembangkan kemampuan mereka.

HomeCourt menghitung ketepatan tembakan, kemajuan pemain dari waktu ke waktu hingga matriks kinerja, seperti kecepatan, lompatan vertikal, waktu sejak menangkap bola hingga melempar bola (release time) dan kontrol bola (ball handling).