Penghentian Tetap Siaran TV Analog Siap Dilakukan

Menkominfo Johnny G Plate.
Sumber :
  • VIVA/Misrohatun Hasanah

VIVA – Kementerian Komunikasi dan Informatika atau Kominfo akan melakukan penghentian permanen siaran TV analog ke digital atau analog switch off (ASO) tahap pertama, Sabtu besok, 30 April 2022.

"Kesiapan pembangunan infrastruktur multiplexing untuk tahap pertama di 56 wilayah siaran di 166 kabupaten/kota telah selesai dan siap digunakan untuk penghentian tetap TV analog," kata Menkominfo Johnny G Plate, dalam acara Kick Off Analog Switch Off Tahap 1 di Polairud Bandar Udara Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Jumat, 29 April 2022.

Sementara untuk tahap dua dan tiga masih perlu dibangun 32 infrastruktur multiplexing yang dilakukan oleh atau diambil alihtugas oleh pemerintah, yakni Kominfo dan TVRI.

TVRI akan menyelesaikan pembangunan multiplexing sebanyak 17 infrastruktur multiplexing dan Kominfo sebanyak 15 infrastruktur multiplexing.

Penghentian tetap siaran analog TV tahap satu dimulai dari 3 wilayah siaran yang ada di 3 provinsi dan 8 kabupaten/kota, tepatnya di Provinsi Riau untuk Kota Dumai, Kabupaten Bengkalis dan Kabupaten Kepulauan Meranti.

Wilayah kedua adalah Nusa Tenggara Timur di 4 kabupaten, seperti Kabupaten Timor Tengah Utara, Kabupaten Belu, Kabupaten Malaka dan wilayah siaran Papua Barat di Kota Sorong dan Kabupaten Sorong.

Sementara ASO tahap dua akan dilakukan pada 2 November mendatang.

"Mari suskeskan penghentian tetap TV analog dan dimulainya siaran TV digital penuh di Indonesia. Indonesia bukan negara awam dalam melakukan ASO. Kita tidak ingin tertinggal dalam memberikan layanan TV digital yang berkualitas," ungkap Menkominfo Johnny G Plate.

Pembangunan Pusat Data Nasional Digeber, Bakal Diresmikan Agustus oleh Presiden

Kemkominfo Fasilitasi Sulih Bahasa Isyarat Debat Capres dan Cawapres
Aurelie Moeremans.

Ajak Netizen Pakai Medsos untuk Hal Positif, Aurelie Moeremans: Aku Banyak Banget Dapet Kerjaan

Medsos jika digunakan dengan baik bisa membawa banyak manfaat. Hal itu pula yang turut dirasakan Aurelie Moeremans. pekerjaannya di dunia entertainment didapat dari situ.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024