Uni Eropa Ikut-ikutan AS Melarang TikTok

Logo TikTok.
Sumber :
  • Beebom

VIVA Tekno – Komisi Uni Eropa melarang TikTok dari perangkat telepon seluruh pegawainya karena masalah keamanan siber, menurut sebuah laporan.

Tak Ciut dengan Gempuran AS, Houthi Mengganas Beri Perlawanan Sengit

Aplikasi video singkat asal China itu telah menuduh UE (Uni Eropa) tidak berkonsultasi dengannya sebelum mengeluarkan kebijakan tersebut.

"Kami benar-benar beroperasi secara aman. Ini terjadi karena kurangnya transparansi dan kurangnya proses hukum. Sejujurnya orang akan mengharapkan, Anda tahu, semacam keterlibatan dalam masalah ini," kata Direktur Kebijakan Publik dan Pemerintah TikTok, Caroline Greer.

Daftar Deretan Kampus Besar di Amerika Serikat yang Demo Dukung Palestina

Sementara itu, Kepala Industri UE Thierry Breton mengatakan keputusan tersebut adalah keputusan internal, dan TikTok tidak harus terlibat dan memberikan alasan untuk itu.

Seluruh pengawai anggota Komisi Uni Eropa wajib menghapus TikTok dari perangkat pribadi mereka jika perangkat tersebut mengakses layanan perusahaan.

BYD Minta Maaf Konsumen di Indonesia Belum Terima Unit, Ini Biang Keroknya

Anggota parlemen negara-negara Barat dan pakar keamanan dunia maya semakin waspada terhadap ancaman keamanan yang mungkin ditimbulkan oleh TikTok dalam beberapa tahun terakhir.

Pihak berwenang khawatir China dapat mengumpulkan data pribadi pengguna melalui aplikasi, klaim yang telah berulang kali dibantah oleh TikTok.

Ada beberapa perdebatan di Amerika Serikat (AS) tentang pelarangan atau penegakan pengawasan yang lebih ketat terhadap aplikasi asal China tersebut, menurut laman Insider, Senin, 27 Februari 2023.

TikTok.

Photo :
  • TikTok

Lebih dari separuh negara bagian AS telah melarang TikTok dari perangkat pemerintah. Selain itu, aplikasi tersebut dilarang di perangkat milik pemerintah milik pegawai Senat AS.

Akhir tahun lalu semua staf dan anggota DPR Amerika Serikat (AS) telah mengeluarkan arahan untuk menghapus TikTok dari ponsel yang dikeluarkan pemerintah sebagai langkah terbaru yang melarang penggunaan platform itu di negeri Paman Sam.

Catherine L Szpindor, Kepala Administrasi DPR, dilaporkan mengeluarkan arahan tersebut, menganggap TikTok sebagai risiko keamanan nasional. Mereka tidak diizinkan mengunduh aplikasi TikTok di ponselnya.

Jika kedapatan memiliki aplikasi TikTok di perangkat seluler maka anggota DPR bersangkutan akan dihubungi dan diminta untuk menghapus. Memo terbaru dari kepala pejabat administrasi DPR dilaporkan juga mengatakan pengunduhan aplikasi di masa mendatang akan dilarang.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya