Di India, Samsung Dikalahkan Ponsel Lokal

Samsung Galaxy S4
Sumber :
  • techradar.com
VIVA.co.id -
Samsung Setop Bikin Galaxy S Berlayar Datar?
Kejayaan Samsung sepertinya mulai bergeser sedikit demi sedikit. Setelah di Tiongkok kalah dari Xiaomi, di India pangsa pasarnya digerus vendor lokal Micromax.

Jual Galaxy Note 7, Samsung Punya Toko Online

Dilansir
VIDEO: Intip Tampilan Pertama Galaxy Note 7
Reuters , Rabu 4 Februari 2015, Micromax telah melampaui Samsung di negara tersebut dengan pangsa pasar 22 persen. Sedangkan vendor asal Korea Selatan itu kini hanya memiliki pangsa pasar 20 persen di India.


Angka ini dikeluarkan oleh perusahaan riset Canalys untuk periode Oktober sampai Desember 2014. Total penjualan smartphone di negara itu, menurut data Canalys, mencapai 21,6 juta unit, naik 90 persen dari total penjualan tahun lalu.


Micromax memang dikenal sebagai vendor lokal yang berbasis di India. Mereka memfokuskan penjualan produk smartphone pada segmen low-budget atau murah, khususnya untuk kalangan menengah ke bawah.


India merupakan negara dengan jumlah pengguna ponsel tertinggi kedua di dunia, setelah Tiongkok. Untuk urusan pasar smartphone, India menempati posisi tertinggi ketiga. Ponsel pintar dengan harga murah merupakan produk yang paling banyak diminati di negara itu, terutama karena banyaknya pengguna yang beralih dari ponsel fitur.


"Performa Micromax yang luar biasa ini karena mereka konsisten menjual smartphone untuk pengguna pemula, yang sebelumnya menggunakan ponsel biasa," lapor pihak Canalys.


Diperkirakan, menurut Canalys, seperempat dari total smartphone yang ada di India dijual dengan harga di bawah Rp1 jutaan. Sedangkan pengguna smartphone di kisaran US$100 - US$200 mencapai 41 persen.


Selain Micromax, dua vendor lokal India lainnya memepet Samsung dengan ketat. Karbonn dan Lava berada di urutan ketiga dan empat dalam urusan penjualan smartphone terbanyak di India.


Diketahui, baik Micromax, Karbonn dan Lava merupakan tiga di antara sekian banyak vendor yang bekerja sama dengan Google untuk proyek smartphone murah Android One.


Baca Juga:

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya