Perbankan Nasional Kian Serius Perketat Keamanan Digital

Kerja sama OCBC NISP dan Paloalto.
Sumber :
  • Dok. OCBC NISP/Paloalto

VIVA.co.id – PT Bank OCBC NISP Tbk bekerjasama dengan perusahaan keamanan, Palo Alto Networks, melalui Palo Alto Networks Next-Generation Security. Alasan OCBC NISP menggandeng Palo Alto lantaran ingin memperkokoh sistem keamanannya.

Technology Security and Governance Division Head Bank OCBC NISP, Filipus H. Suwarno mengatakan, Palo Alto Networks Next-Generation Security Platform menyediakan tiga solusi andal, yaitu Next-Generation Firewall, Threat Intelligence Cloud dan Advanced Endpoint Protection.

"Jadi, platform-platform ini mampu menyuguhkan visibilitas dan kendali kokoh terhadap aplikasi, pengguna, konten, dan bisa menyematkan proteksi tangguh terhadap known cyberthreats maupun unknown cyberthreats," ujar Filipus di Jakarta, Kamis 13 Juli 2017.

Fitur-fitur canggih tingkat tinggi, seperti identifikasi di tingkat aplikasi maupun pengguna, menyuguhkan insight yang granular kepada OCBC NISP mengenai siapa dan apa yang mengakses jaringan mereka.

Menurut Filipus, solusi ini begitu mendetail, sehingga staf keamanan dapat melakukan identifikasi terhadap malicious web access atau malicious email.

Dalam operasionalnya, OCBC NISP sedang gencar menerapkan strategi bisnis digital-first yang sarat dengan mobilitas tinggi.

Dengan lebih dari tiga ribu pengguna mobile yang beraktivitas di tengah berkembangnya industri digital, Filipus mengakui pihaknya banyak menghadapi beragam tantangan.

"Kami berupaya mencegah munculnya ancaman-ancaman siber yang gencar membidik jaringan bisnis kami. Terlebih, OCBC NISP mulai menerapkan kebijakan bring-your-own-device (BYOD). Tapi, firewalls dan software antivirus tradisional tidak mampu menandingi serangan-serangan persisten," ungkapnya.

Anggota Pramuka Putri Direkrut Jadi Ahli Cybersecurity

Menurut Filipus, serangan-serangan persisten maupun zero-day masih mampu mencium celah-celah keamanan melalui perangkat mobile yang digunakan. Setelah bekerjasama dengan Palo Alto, kini pihaknya mengaku telah memiliki advanced threat prevention yang kokoh. (ren)

Kata sandi.

Langkah Sederhana Bikin Kata Sandi yang Aman

Sejak diciptakan di era 1960-an, kata sandi telah menjadi sebuah kewajiban dalam kehidupan sehari-hari. Kode rahasia ini telah menjadi garda terdepan penjaga privasi.

img_title
VIVA.co.id
5 Mei 2023