Dibungkus Kantong Ajaib Ini Smartphone Jadi Aman, Harganya Terjangkau

Seorang perempuan menggunakan smartphone saat gerimis.
Sumber :
  • REUTERS/Aly Song

VIVA – Sebuah kantong untuk menjaga suhu ponsel pintar atau smartphone resmi dirilis. Namanya Phoozy XP3 dan dijual seharga US$50 atau sekitar Rp722 ribu.

Akan Ada 2 HP Baru yang Meluncur Abis Lebaran

Phoozy XP3 merupakan kantong bungkus smartphone dengan teknologi tinggi yang pembuatannya terinpirasi dari bahan baju astronaut, seperti dikutip CNet, Kamis, 2 Agustus 2018.

Produk ini didesain untuk menjaga ponsel pintar dari suhu yang terlalu panas ataupun dingin. Selain itu, Phoozy XP3 membuat smartphone aman dan tidak tenggelam ke dalam air.

Apple Kehilangan Posisi sebagai Perusahaan Smartphone Teratas, Kalah Saing dengan Samsung

Selain ukurannya lebih besar dan empuk, XP3 juga dilengkapi dengan beberapa fitur tambahan. Salah satunya kantong pada bagian dalam.

Xiaomi Rilis Redmi Note 13 Pro Plus 5G: Desain Unik, Performa Gahar dan Harga Terjangkau

Ada pula fitur Multipoint Attachment System, yang akan membuat penggunanya bisa menempelkan kantong ini pada sabuk atau menambahkan kail untuk menggantung XP3.

Pada bagian casing juga bisa lebih mudah dibuka. Sebab, ada beberapa tab untuk menarik di bagian atas.

Phoozy XP3 memiliki perlindungan suhu panas hingga 93 derajat celcius, sedangkan Coldproof mencapai minus 28 derajat celcius.

Sebelumnya, kantong penjaga suhu ini sudah ada bernama Phoozy Apollo. Kantong ini dijual lebih murah dari XP3 yaitu US$30 atau Rp433 ribu. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya