Murahnya Harga Takjil di Pasar Pusdai Bandung

Takjil.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Putri Firdaus

VIVA.co.id – Makanan ringan atau pembuka untuk berbuka puasa yang kerap disebut takjil menjadi buruan konsumen setiap bulan Ramadan. Namun, selain ragamnya, yang kerap dipertimbangkan konsumen adalah harga takjil. Apalagi, biasanya dibeli dalam jumlah yang cukup banyak.

SPBU Belum Cukup, Arus Balik Diimbau Tak Lewat Tol Cipali

Pada bulan Ramadan, di Jalan Pusdai Kota Bandung dilangsungkan Pasar Ramadan, lokasi ngabuburit atau menunggu waktu berbuka puasa itu. Di Pasar Ramadan Pusdai ditawarkan aneka takjil menggiurkan dengan harga yang sangat ramah untuk kantong.

Di sepanjang jalan disiapkan takjil seperti es buah, aneka kolak, es cendol, surabi, kue-kue kering hingga menu lauk pauk. Setiap sore, kawasan ini selalui ramai pengunjung sebagaimana reportase tvOne pada Rabu petang, 8 Juni 2016.

Kemampuan Anda Menyetir Cuma 3 Jam, Jangan Dipaksa

Menu kolak biasanya hanya dipatok Rp5.000 per kemasan. Sementara itu, surabi yang cukup terkenal dari Bandung bahkan hanya Rp2.000 per potong.

Selain menyediakan jajanan dan lauk pauk untuk berbuka puasa, Pasar Ramadan Pusdai Bandung juga dilengkapi dengan arena bermain bagi anak-anak. Pasar musiman itu dibuka dari sore hingga petang dan dikenal ramai khususnya pada saat bulan puasa.

Ketahuan Nyopet Saat Mudik Lebaran, Pria Ini Diamuk Massa

Jhon Hendra/tvOne Bandung

Pemudik diharapkan tidak menunggu sampai masa liburan habis, sehingga tak menumpuk di jalan.

Pemudik Jawa Tengah Diimbau Pulang Lebih Awal

Pulang lebih awal di musim mudik membantu mengurangi kemacetan

img_title
VIVA.co.id
5 Juli 2016