Viral Video Pria Salah Sebut Corona, Bilangnya Virus Veronica

Ilustrasi virus corona/COVID-19.
Sumber :
  • Freepik/freepik

VIVA – Virus corona atau COVID-19 kini menjadi penyakit yang ditakuti oleh masyarakat dunia, karena telah menginfeksi dan memakan banyak korban. Per hari ini, Selasa, 24 Maret 2020, kasus positif corona di Indonesia mencapai 686 dan 55 orang meninggal dunia.

Di saat masyarakat sedang mencoba karantina mandiri di rumah karena COVID-19, seorang bapak menjadi viral karena ucapannya. Dalam video yang beredar di Twitter, bapak tersebut salah menyebit corona. Ia justru menyebut virus veronica.

Bapak yang belum diketahui identitasnya ini berada di Desa Kebonagung, Balerejo, Madiun, Jawa Timur. Dengan memegang sebuah mic yang tersambung dengan pengeras suara yang ada di atas mobil, ia memberikan informasi kepada warga desa.

Dengan menggunakan bahasa Jawa, ia memberikan informasi mengenai virus corona. Tetapi ia justru salah menyebut menjadi veronica. Tidak berselang lama, bapak-bapak yang menggunakan pakaian serba hitam itu langsung mengoreksi ucapannya dengan virus corona.

"Namanya virus veronica. Kok veronica? Virus corona," ucap sang bapak sambil sedikit tertawa menyadari kesalahannya.

Video itu pun kini telah viral dan masuk trending topic di Twitter. Banyak yang mengunggah ulang video itu. Bahkan, pengguna Twitter ikut bercanda dan menyebit kalau Indonesia harus bersabar karena ada virus baru. 

"Di saat Teh Corona belum pergi, kita harus masih bersabar terhadap kedatangan si Veronica," kata pengguna Twitter.

Program Restrukturisasi Kredit Terdampak COVID-19 Berakhir, OJK Ungkap Alasan Tak Diperpanjang

"Saking semangatnya salah sebut 'virus veronica' gapapa yang penting pesannya tersampaikan ke semua warga," ucap warganet.

"Si corona belum menghilang dari muka bumi tambah lagi si veronica tulung pak jangan ngadi ngadi," kata yang lain.

Keuskupan Agung Jakarta Sebut Paus Fransiskus Akan Kunjungi Indonesia September 2024

"Terlepas dari kesalahannya, bapak ini baik kok. Maaf ya mbak Veronica!" tulis warganet.

Chicco Jerikho

Sempat Hilang Kesadaran Akibat Sepsis, Chicco Jerikho Ngerasa Dikasih Kesempatan Kedua

Chicco Jerikho bercerita mengenai pengalaman kurang menyenangkan saat dirinya mengidap sepsis pada 2021 lalu. Informasi itu disampaikan langsung oleh Chicco Jerikho.

img_title
VIVA.co.id
30 April 2024