7 Fakta Unik Kota Berlin Jerman, Salah Satunya PSK Gratis

Berlin Jerman
Sumber :
  • Pixabay

VIVA – Salah satu kota terbesar dan memiliki banyak sejarah di Eropa serta menyimpan keindahan yang beragam dari bangunan-bangunan tua, pesta dan kehidupan malamnya ialah kota Berlin Jerman. Tak hanya itu, kota ini juga diberi julukan sebagai kota yang paling bebas fetish di dunia. Hal itu terlihat berdasarkan dari kebiasaan-kebiasaan yang berhubungan dengan tubuh manusia dari masyarakatnya.

Ketegangan Tiongkok dan Taiwan di Laut Cina, Jerman Kirim 2 Kapal Perang

Terdapat fenomena unik dari kota Berlin Jerman yang berjuluk sebagai kota paling bebas fetish di dunia ini. Tak hanya unik bahkan mencengangkan karena warga miskin di kota tersebut dibebaskan untuk memakai jasa pekerja seks komersial (PSK). Makin penasaran dengan kota Berlin Jerman yang unik ini? Berikut fakta-fakta menarik dari kota Berlin Jerman yang dikutip dari berbagai sumber salah satunya DW.com

1. Sejuta Festival Gay dan Lesbian

Remaja 17 Tahun Betah Tinggal di Gerbong Kereta Api, Habiskan Ratusan Juta dalam Setahun

Ilustrasi kelompok LGBT

Photo :
  • VIVA/spectrum.com

Hal menarik yang paling populer di kota Berlin adalah kota ini dikenal sebagai kota dengan sejuta festival dari para gay dan lesbian. Pada setiap tahunnya festival gay dan lesbian ini akan diadakan di jalanan Eropa dan biasanya berlangsung di nol endoflex. Seperti namanya, festival ini menawarkan informasi seputar LGBT secara komprehensif. 

Bukti Kencan Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won Terungkap di Episode Spesial Queen of Tears

Disebut sebagai tempat yang paling populer di Berlin karena setiap tahunnya festival tersebut dapat menarik sebanyak lebih dari 400 ribu pengunjung. Kelompok LGBT lah yang menggagas festival ini untuk menjadi serangkaian hiburan yang menampilkan seperti live music, kuliner makanan, stan informasi dan pertunjukan seni kontemporer. 

 2. Surganya minuman bir

Ilustrasi minuman beralkohol.

Photo :
  • kbsi23.com

Orang-orang di kota Berlin Jerman ini tak lepas dari minuman bir yang menjadi bagian utama dalam budaya mereka. Kota ini juga disebut sebagai rumah taman bir terpanjang di dunia. Taman bir tersebut juga merupakan bagian dari Festival Bir Internasional yang diadakan setiap tahunnya dan menjadi salah satu festival terbesar di Jerman. Di tempat ini akan ditemukan kedai bir yang membentang sepanjang 2,2 km di jalan-jalan kota Berlin dan 300 pabrik bir yang menawarkan 2.000 jenis bir. Pengunjung yang datang dan ikut berpesta akan ditawarkan mabuk bersama dengan iring-iringan musik. 

3. Melegalkan Prostitusi

Ilustrasi prostitusi

Photo :
  • dok. pixabay

Sudah bukan rahasia lagi bagi kota Berlin ini bahwa industri PSK telah dilegalkan sehingga disebut sebagai kota paling bebas fetish. Bahkan pemerintah setempat menjadikan prostitusi sebagai ruang aman bagi kaum LGBT dan terbuka dengan adanya aktivitas seks bebas. Sejak tahun 1900-an, sudah didirikan pertunjukan kabaret hingga striptis oleh sejumlah institusi untuk mempelajari studi mengenai seksual. 

Berlin menjadi salah satu kota yang melegalkan prostitusi sebagai sebuah pekerjaan yang diakui oleh negara. Kota ini juga dipenuhi dengan cafe-cafe dan rumah bordil yang tersedia. Bahkan para PSK kini bisa menawarkan bantuannya dalam bentuk seksual kepada para penderita demensia cacat dan pasien pasien rumah sakit. Hal itu muncul menjadi sebuah tren baru di sana. 

Terdapat berbagai macam pelayanan yang ditawarkan oleh PSK tersebut seperti memberikan belaian sayang, fetisisme hingga fullsex. Maka dari itu pada tahun 2017 lalu salah satu partai politik di Jerman mengusulkan regulasi bantuan seksual gratis untuk orang-orang yang tidak mampu. 

4. Penuh peninggalan sejarah

Kota Berlin di Jerman

Photo :
  • Pixabay

Di luar dari hal-hal yang berbau LGBT dan seksual, kota berlin juga dikenal dengan bangunan-bangunan tuanya yang memiliki nilai arsitektur di mata dunia. Terdapat arsitektur berbagai kehidupan malam dan seni kontemporer tentunya dengan kualitas tinggi. 

Banyak juga tempat-tempat wisata bersejarah dari situs-situs sejarah yang berkaitan dengan Jerman dan peradaban dari Eropa. Sehingga Berlin dipenuhi dengan spot-spot wisata sejarah yang mendominasi salah satunya seperti museum. 

Kota ini menyuguhkan panorama yang terkesan modern dan klasik. Hal itu terlihat dari gerbang brandenburg dan sisa-sisa dari Tembok Berlin yang pada saat itu sebagai gerbang yang dibangun untuk Raja Frederick kedua dan sebagai saksi bisu adanya perang dingin. 

5. Dibanjiri puntung rokok

Ilustrasi/Puntung rokok

Photo :
  • Shanghaiist

Fakta unik dan aneh dari kota Berlin lainnya yakni dibanjiri dengan lebih dari 90 juta puntung rokok yang dibuang ke jalan pada setiap tahunnya. Sebelumnya ada larangan untuk merokok di dalam ruangan sehingga para perokok banyak sekali yang merokok di jalanan. Namun kini sudah diperbolehkan merokok di dalam bar atau di dalam ruangan. 

6. Penduduknya tidak menetap

Ilustrasi penduduk Jepang.

Photo :
  • U-Report

Menurut salah satu studi yang dirilis pada tahun 015 lalu, ditunjukan bahwa orang-orang Berlin tinggalnya tidak menetap karena dianggap akan menambahkan beban dalam hidup. Kebanyakan orang-orang Berlin adalah single atau tidak menikah. Ada juga fakta yang mengatakan bahwa sebanyak  20 orang pada setiap jamnya hampir selalu pindah ke lingkungan yang berbeda.

7. Dijuluki kota jembatan

Ilustrasi jembatan.

Photo :
  • U-Report

Alasan kota Berlin dijuluki sebagai kota jembatan adalah karena ada sebanyak 1.700 jembatan di kota Berlin. Bahkan melebihi kota Venesia, hal itu dikarenakan mayoritas penduduknya lebih memilih untuk menggunakan perahu sebagai alat transportasi mereka dalam perjalanan menjelajahi kota Berlin. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya