Terkenal dengan Kecantikan dan Gaya Hidup Sehat, Ternyata Ini yang Dimakan Orang Korea Setiap Hari

Ilustrasi masyarakat Korea Selatan.
Sumber :
  • Pixabay

VIVA Lifestyle – Hal-hal berbau Korea Selatan memang selalu jadi tren di berbagai belahan dunia, termasuk  Indonesia. Tidak hanya soal Kpop dan Kdrama saja, tetapi gaya hidup orang Korea pun ikut disorot. 

Pengamat Sepakbola: Penyelesaian Akhir Timnas Indonesia Masih Harus Dibenahi

Selain terkenal dengan dunia kecantikan yang menjadi kiblat para wanita, makanan di Korea Selatan juga diyakini memberikan banyak manfaat bagi kesehatan. 

Makanan telah dipandang sebagai obat sepanjang sejarahnya dan budaya Korea menegaskan kembali makanan sebagai sumber nutrisi dan penyembuhan. Biasanya dalam drama maupun film, menampilkan sayuran berbumbu, sup, kimchi, nasi, dan makanan laut, dan masakan tradisional Korea lainnya yang umumnya menyehatkan. Selain itu fermentasi, memanggang, merebus, mengasinkan, dan mengukus adalah metode memasak yang umum diterapkan pada olahan makanan di Korea Selatan.

Queen of Tears Geser Crash Landing on You Sebagai Drama dengan Rating Tertinggi di tvN

Pola makan dasar orang Korea sangat menghindari makanan olahan seperti makanan kaleng dan cenderung lebih suka makanan utuh. Melansir news18, berikut ini adalah berbagai jenis makanan yang sering dikonsumsi orang Korea Selatan sehingga kesehatan mereka terjaga dan punya kondisi kulit yang cantik.

Daftar Harga Pangan 29 April 2024: Beras hingga Telur Ayam Naik

Sayuran

Berbagai jenis sayuran bagi orang Korea Selatan boleh dimakan. Tidak ada jenis sayuran tertentu yang dilarang karena diyakini setiap sayuran mengandung nutrisi yang menyehatkan. Biasanya, sayuran diolah untuk sup, difermentasi seperti kimchi, maupun dimakan secara mentah.

Buah

Buah diketahui merupakan sumber gula alami yang paling menyehatkan dan alami. Orang-orang di Korea Selatan pun tidak melarang jenis buah tertentu dan memperbolehkan semua buah untuk dimakan. Tidak hanya gula, tetapi ada banyak kandungan nutrisi dalam buah yang menyehatkan seperti berbagai jenis vitamin dan mineral.

Protein hewani

Produk hewani yang kaya protein seperti telur, ikan, daging, dan makanan laut sangat dianjurkan untuk dikonsumsi setiap hari. Seperti halnya para idol yang sedang diet, mereka hanya mengonsumsi satu potong utuh dada ayam sebagai sumber protein yang dimakan bersama sayur-sayuran maupun buah-buahan.

Pengganti daging

Masyarakat Korea Selatan juga punya alternatif sumber makanan lainnya sebagai pengganti daging yaitu Shiitake kering, Tahu, jamur tiram raja. Bahan-bahan itu sering ditemui dalam resep makanan khas Korea.

Nasi

Seperti halnya kebanyakan masyarakat di Indonesia yang tidak lengkap jika belum makan nasi, masyarakat Korea Selatan pun begitu. Nasi putih dan bihun seringkali masuk dalam menu makanan utama. Selain itu, ada pangsit dan pancake yang menjadi alternatif sumber karbohidrat pengganti nasi.

Makanan yang harus dihindari

Pola makan orang Korea tidak menganjurkan konsumsi makanan yang mengandung gandum dan susu. Diet ini sangat melarang ngemil di antara waktu makan, dan tidak menganjurkan makanan olahan, terlalu berlemak, atau bergula. Ini tidak berarti seseorang harus benar-benar menghentikan makanan-makanan tersebut, idenya adalah dengan mengurangi asupan makanan-makanan yang mengandung gandum seperti roti, pasta, sereal sarapan, permen atau kembang gula, tepung berbahan dasar gandum.

Lalu ada juga beberapa produk susu seperti susu, yogurt, keju, es krim, atau makanan atau minuman  apa pun yang mengandung produk susu.

Makanan berlemak seperti gorengan, saus, daging berlemak, bumbu berminyak, atau hidangan yang diolah dengan minyak juga sebaiknya dihindari.

Makanan olahan atau bergula seperti minuman ringan atau soft drink, makanan yang dipanggang, permen, atau makanan yang mengandung tambahan gula, juga diminimalisir.

Beberapa tip gaya hidup holistik tambahan juga dianggap penting, seperti makan lebih sedikit kalori, berolahraga secara teratur, sering berjalan, makan lebih sedikit lemak, minimalkan gula tambahan, dan hindari camilan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya