Ini Alasan Masa Lalu Merusak Cinta Masa Kini

Ilustrasi pasangan.
Sumber :
VIVA.co.id
Wanita, Jangan Takut Ungkapkan Cinta Lebih Dulu
- Apa yang Anda rasakan, jika kekasih baru, ternyata masih terjebak dengan kisah lamanya bersama mantan? Pasti cemburu ya? Wajar, namun pada kenyataannya, masa lalu memang cukup berpengaruh dalam hubungan asmara yang dijalani saat ini. Namun, apa saja pengaruh kisah cinta masa lalu di cinta masa kini?

Tanda-tanda Anda Sudah Move On dari Mantan Kekasih

Baca juga:
Enam Alasan Pria Suka Merayu


Dilansir dari
Love Panky
, masa lalu, adalah kisah lama yang seharusnya tertutup rapat dan terkunci, ketika Anda memutuskan menjalani hubungan baru dengan pasangan baru. Namun, untuk beberapa orang, melupakan bayangan masa lalu sangat sulit, yang mau tak mau, memengaruhi hubungan anyar yang dijalani.


Salah satu alasan mengapa masa lalu merusak hubungan, adalah karena munculnya pikiran-pikiran yang membandingkan kisah cinta lama dengan yang baru. Hal ini tak baik, karena dapat memicu pertengkaran yang berujung perpisahan.


Selain itu, masa lalu yang masih terbawa ke hubungan yang kini sedang dijalani, akan membuat Anda tak tulus membangun hubungan bersama pasangan. Pasti ada saja kekurangan yang ditemukan dan menjadi awal keributan dengan pasangan baru.


Yang juga menjadi alasan, mengapa masa lalu menghancurkan hubungan, adalah hilangnya rasa bahagia yang Anda rasakan karena masih terbayang kisah sedih dengan mantan. Hal ini tak akan membuat hubungan cinta baru berlangsung lancar.


Jadi, sebaiknya jika memang masih terbayang-bayang sosok mantan, janganlah mencari pasangan baru untuk mengganti. Nikmati saja waktu sendiri itu, dan buatlah bayangan masa lalu tak lagi hinggap di pikiran.


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya