Ketahui Aturan saat Masak Menggunakan Telur

Ilustrasi telur.
Sumber :
  • Pixabay

VIVA.co.id - Telur adalah salah satu bahan masakan yang sangat penting. Sebab mulai dari telur, muffin, pie, kue hingga ragam hidangan savoury atau gurih dimasak menggunakan telur.

Bahan masakan satu ini berfungsi sebagai perekat yang membuat berbagai bahan tercampur dengan baik. Nah, untuk menjadi juru masak rumahan yang handal, ada beberapa hal tentang kegunaan telur untuk memasak yang patut Anda ketahui. Berikut ini adalah diantaranya, seperti dilansir dari Times of India.

Memanggang kue

Telur berfungsi merekatkan tepung dan membuat kue menjadi lembab. Dengan begitu, tekstur kue yang dihasilkan pun menjadi lembut dan creamy. Lemak serta letisin dalam kuning telur akan membantu melembabkan tepung dan mengemulsi adonan.

Kevin Aprilio Akui Tak Bisa Masak

Sedangkan putih telur akan menguatkan adonan agar tidak pecah saat dimasak.
Kuning telur juga sangat penting untuk membuat saus yang creamy dan kue yang fluffy.

Perhatikan ukuran telur

Perlu Anda ketahui bahwa ukuran telur saat penting dalam memasak. Kebanyakan resep mengharuskan Anda menggunakan telur kurang lebih seberat 50 gram atau telur berukuran sedang.

Kuantitas

Jika Anda menggunakan telur untuk memanggang kue, penting untuk memastikan bahwa telur telah sepenuhnya matang agar aman dikonsumsi. Itu karena telur rentan mengandung bakteri salmonella.

Anda bisa mematangkan telur dengan mencampurnya dengan gula, air atau memasaknya dengan cairan lainnya di dalam wajan. Pastikan Anda memasaknya dengan api kecil sambil terus diaduk.

Ilustrasi telur rebus

Panduan Memasak Kuning Telur Sesuai Selera

Dari setengah matang hingga matang sempurna.

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2016