Negara-negara ini Punya Tabu yang Harus Dihindari Turis

Dua orang turis tengah melihat peta.
Sumber :
  • REUTERS/Sergio Perez

VIVA.co.id – Kebanyakan wisatawan tahu bahwa homoseksual adalah ilegal di sebagian Timur Tengah. Tapi apakah Anda tahu bahwa menari atau bahkan memiliki dekorasi Natal dilarang di Arab Saudi?

Trik Agar Koper Muncul Pertama di Pengambilan Bagasi Bandara

Perilaku yang dilarang di Arab Saudi termasuk mengonsumsi alkohol, mengambil foto wanita dan menari atau bermain musik di depan umum. Jika Anda melanggar hukum kemungkinan ada potensi hukuman cambuk bagi yang melanggar.

Selain itu, di Arab Saudi, wanita yang memasuki area publik harus didampingi dengan seorang pria, dan harus meminta izin dari sang pria sebelum pergi. Di United Emirat Arab, alkohol diperbolehkan dalam situasi tertentu, tetapi mabuk di tempat umum tidak dapat di toleransi, apalagi melakukan gerakan tangan yang cabul. 

Pertama Kali Wisata ke Hong Kong? Ini 4 Hal yang Wajib Anda Tahu

Dilansir laman Daily Mail, infografik yang dikeluarkan oleh Cooney dan Conway mengungkapkan bahwa sangat ilegal memotret militer, polisi dan setiap kereta api atau bandara di Kuba, atau untuk pria dan wanita yang bertukar pakaian.

Di Thailand, mengkritik raja maupun keluarga monarki adalah perbuatan ilegal atau tidak boleh dilakukan. Anda bisa dihukum penjara selama 15 tahun untuk hal tersebut. Selain itu, Anda juga tidak diperbolehkan bertelanjang dada ketika mengendarai mobil. 

Tips Hemat dan Nyaman Habiskan Libur Lebaran 

Selama di Singapura, salah satu aturan yang paling berat di negara ini adalah membuang sampah serta merokok di tempat umum, dan homoseksualitas didefinisikan sebagai melanggar hukum. Singapura, bagaimanapun, merupakan negara dengan jalan terbersih, dan mempunyai tingkat kejahatan terendah di seluruh dunia. (ren)


 

Pantai Tanjung Karang Donggala

5 Hal Wajib Dipersiapkan Saat Wisata di Kawasan Rawan Bencana

Pertama, memahami potensi bencana di kawasan wisata.

img_title
VIVA.co.id
28 Februari 2019