Usai Teror Gawang Dortmund, Apa Kata Carlos Tevez

Alvaro Morata dan Carlos Tevez merayakan gol.
Sumber :
  • EUTERS/ Fabian Bimmers
VIVA.co.id
- Carlos Tevez menjadi bintang kemenangan Juventus atas Borussia Dortmund, Kamis, 19 Maret 2015. Bertanding di markas Dortmund, Signal Iduna Park, mantan pemain Manchester City tersebut tampil gemilang dan membawa Si Nyonya Tua menang 3-0.


Tevez mengawali terornya ke gawang lawan pada menit ke-3. Tembakannya dari luar kotak penalti tidak mampu dijangkau oleh penjaga gawang Dortmund, Roman Weidenfeller.


Unggul 1-0 membuat Juventus menggila. Di babak kedua, Tevez kembali menebar teror di pertahanan Dortmund. Umpan matang yang disodorkannya pada menit ke-70 mampu disempurnakan oleh Alvaro Morata dan membawa Juventus unggul 2-0 atas tuan rumah.


Sembilan menit berselang, Tevez kembali mencatatkan namanya di papan skor. Skor 3-0 untuk Juventus bertahan hingga laga usai.


Meski demikian, Tevez tetap merendah. Pemain asal Argentina itu menilai, kemenangan yang diraih Juventus adalah kerja seluruh pemain.


"Saya pikir tim bermain baik hari ini. Saya hanya menjalankan tugas, namun tim yang selalu memenangkan laga," katanya kepada Mediaset. "Kami tahu Juventus selalu menemukan tantangan di Liga Champions, namun kami berada di jalur yang tepat."


Juventus sudah menang 2-1 saat menjamu Dortmund di leg 1 babak 16 besar Liga Champions. Kemenangan di leg 2 menyempurnakan langkah Si Nyonya Tua ke babak 8 besar setelah unggul agregat 5-1 atas wakil Jerman itu.


Kronologi Cedera Mohamed Salah Versi Sergio Ramos
Juventus jadi satu-satunya wakil Italia yang bertahan di Liga Champions 2015. Sedangkan 7 tim lainnya, PSG, Bayern Munich, Real Madrid, Porto, Monaco, Atletico Madrid, dan Barcelona. (one)

Bukan Bale yang Rampok Mimpi Liverpool, tapi Ramos
![vivamore="
Baca Juga
Kiper Liverpool Alami Gegar, Fans Minta Laga Diulang
:"]

Inilah 8 Kontestan Perempat Final Liga Champions

Hasil Pertandingan Liga Champions Dini Hari Tadi

Cara Unik Balotelli Balas Pengkritiknya

[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya