FOTO: Pedangdut Seksi Devy Berlian dan Mobilnya

Devy Berlian di depan mobil Honda Brio miliknya.
Sumber :
  • FOTO: VIVA.co.id/Dody Handoko

VIVA.co.id - Penyanyi dangdut jebolan KDI, Devy Berlian, rupanya juga akrab dengan dunia modifikasi. Pelantun tembang Pemberi Harapan Palsu (PHP) itu mengaku senang memodifikasi tunggangannya lantaran dapat memanifestasikan diri melalui sebuah mobil.

Aksesori Mobil Ini Berbahaya Jika Digunakan di Dalam Kota

Ia pun mengaku senang mobilnya kini menjadi berbeda dan menambah betah dirinya meski bermacet ria di jalanan ibu kota.

Devy memilih mobil Honda Brio lansiran 2014 untuk menjadi teman aktivitasnya sehari-hari. Mobil itu berkelir putih, yang kemudian ditambah dengan sentuhan stiker Hello Kitty, tokoh kartun kesukaannya.

Holden Klasik, Kembali ke Ciri Khas Negeri Kanguru

Saya beli tunai. Saya pilih beli cash daripada kredit karena enggak mau memaksakan diri. Jika punya utang, beban pikiran, nanti malah enggak kuat cicilannya,” kata dia saat ditemui VIVA.co.id di Pantai Carnaval Ancol, beberapa waktu lalu.



Bicara sentuhan modifikasi yang dilakukannya, ia menyulap jok dalam yang diganti dengan bahan lebih halus warna merah menyala. Lampu depan belakang juga diganti dengan lampu LED. Untuk menambah segar di dalam kabin, ia juga menjejali perangkat sound system dengan penataan rapi nan menawan.

Modifikasi Honda Odyssey: Bunglon yang Mudah Bergaul



Saat ia memamerkan sound system pada mobilnya, terdengar dentuman keras menggelegar. Dijamin, jantung bakal berdebar mengikuti irama yang disajikan sound system tersebut. Apalagi jika yang diputar lagu miliknya, Tanpa Kekasih.



“Lagu itu memang keren disetel dengan sound system seperti ini. Sebab, lagu itu memiliki warna RnB melalui teknik rap dengan techno music yang lagi trendi, plus tambahan feel dangdut, enak didengar," ujarnya.



Tak cuma interior yang dipercantik, ia juga tak lupa memberikan sentuhan di sektor kaki-kaki, seperti velg terbaru yang ia tebus dengan harga Rp25 juta. Kilapan dari velg racing itu menambah kuat kesan Brio yang mungil menjadi lebih gagah.

*Foto-foto: VIVA.co.id/Dody Handoko

Selain itu, Devy juga menggusur klakson standar pabrikan, dan menggantinya dengan klakson BMW. Ia juga menambahkan setir dengan karet yang empuk. Keren bukan?

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya