Cari SUV Bekas Murah, Coba Cek Harga Captiva

Captiva, produk andalan Chevrolet
Sumber :
  • GM Indonesia

VIVA – Chevrolet Captiva menjadi salah satu pilihan saat hendak membeli mobil jenis sport utility vehicle atau SUV. Meski demikian, PT General Motor Indonesia sebagai agen resminya memutuskan untuk tidak lagi menjual Chevrolet Captiva model baru.

Semua Orang Bisa Beli Fortuner, Cicilannya Rp3 Jutaan

Bagi yang ingin membeli Chevrolet Captiva, bisa mencari yang berstatus bekas pakai atau second hand. Sebab mobil ini masih ditawarkan oleh pedagang mobil bekas.

"Chevrolet Captiva masih ada kok. Memang enggak sebanyak Pajero Sport atau Fortuner stok-nya. Kalau mau cari masih ada showroom yang jual," kata Senior Manager WTC Mangga Dua, Herijanto Kosasih saat dihubungi VIVA, Rabu 28 November 2018.

Mengungkap Status Land Cruiser Pelat Nomor B3BAS yang Ugal-ugalan

Hal senada dikatakan oleh Teddy, pedagang mobil bekas dari showroom Chelsea Mobil. Dia menyebut, konsumen banyak juga yang mencari Chevrolet Captiva.

"Chevrolet Captiva itu orang masih banyak cari second-nya karena modelnya kan gagah. Terus harganya relatif murah. Pedagang juga masih berani menjualnya," kata Teddy.

Daftar Pilihan Mobil Bekas Harga Rp 70 Jutaan, Apa Saja?

Harga yang ditawarkan untuk menebus Chevrolet Captiva bekas, kata Teddy, lebih terjangkau dibandingkan dengan SUV lain sekelasnya, seperti Mitsubishi Pajero Sport, Toyota Fortuner, maupun Honda CR-V.

"Untuk harga beragam sih, ada yang Rp125 juta, Rp150 juta, sampai Rp180 juta, tahun 2013 sampai 2015 yang masih banyak dijual. Tapi jelas lebih murah kalau dibandingkan dengan Pajero, Fortuner, CR-V, itu harganya pasti sudah lebih dari Rp200 juta dengan kisaran tahun sama," kata Teddy.

Mitsubishi New Pajero Sport

Pemilik Pajero Sport Ini Bisa Bikin Insinyur Mitsubishi Menangis

Sebagian konsumen kurang puas, atau tidak menghargai keringat para insinyur, mengingat sebagian pengguna Pajero Sport melakukan modifikasi yang menghilangkan jati dirinya

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024