Detik-detik Konvoi RI 1 Disalip Mobil Ambulans

Ambulans mendahului iring-iringan mobil RI 1.
Sumber :
  • Tangkapan layar

VIVA –  Konvoi kendaraan pejabat negara menjadi salah satu yang mendapat prioritas, ketika sedang melintasi jalan raya. Apalagi jika di dalam kendaraan itu, ada kepala negara.

Sudah menjadi prosedur standar, bahwa setiap iring-iringan pemimpin negara mendapat pengawalan yang sangat ketat. Bahkan, tidak jarang jalanan disterilkan dari semua kendaraan untuk memastikan kelancaran dari rombongan tersebut.

Namun, tidak demikian bagi Presiden Jokowi. Saat sedang melakukan kunjungan kerja ke Kalimantan Timur baru-baru ini, mobil sedan mewah yang ia tumpangi memberi jalan pada kendaraan lain.

Dilansir VIVA Otomotif dari laman Instagram @info_samarinda, Rabu 25 Agustus 2021, peristiwa itu direkam oleh salah seorang pengguna jalan dan diunggah ke media sosial.

Dalam tayangan, tampak beberapa motor gede yang dikendarai oleh Pasukan Pengamanan Presiden atau Paspampres agak merapat ke lajur kanan, supaya satu kendaraan dari belakang bisa lewat dengan lancar.

Beberapa detik kemudian, terlihat sedan Mercedes-Benz S600 Guard dengan pelat nomor RI 1 melintas dan dikawal oleh dua moge Yamaha FZ1 Fazer bermesin 1.000cc yang dijuluki Siluman Hitam.

Video tersebut kemudian menjadi viral dan sudah ditonton puluhan ribu orang. Tidak sedikit warganet yang juga memberi komentar mereka.

Bagus respon pengawalx semua, ngutamakan keselamatan org,” tulis warganet.

Erick Thohir Beberkan 'Kunci Sukses' Timnas Indonesia ke Media Asing

Presiden n rombongan aja kasih jalan ke ambulans yang lewat,” kata warganet lainnya.

Sebagai informasi, pada pasal 134 Undang-Undang nomor 22 tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan, disebutkan bahwa ambulans berada di urutan dua kendaraan yang mendapat prioritas jalan.

Gasak Harta Majikan Saat Mudik Lebaran, Pria di Tangerang Ditangkap Polisi

Sementara itu, kendaraan pimpinan lembaga negara, kendaraan pimpinan serta pejabat negara asing yang jadi tamu ada di posisi empat dan lima.

Jemaah haji Indonesia mendengarkan khutbah Subuh jelang wukuf.

Cegah Informasi Simpang Siur, Jemaah Haji Diimbau Tak Bagikan Kabar Tidak Benar di Media Sosial

Menurut Direktur Bina Haji PHU Arsad Hidayat, jemaah haji diminta tidak asal membagikan informasi yang beredar di media sosial yang belum jelas kebenarannya.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024