Ribuan Mobil Mewah Terbakar di Tengah Laut

Kapal pengangkut mobil mewah terbakar.
Sumber :
  • Thedrive

VIVA – Para produsen mobil kerap menggunakan transportasi laut, untuk mengirim unit pesanan konsumen yang dirakit di negara lain. Kapal dipilih, karena daya angkut banyak sehingga bisa membawa ribuan mobil dalam sekali pelayaran.

Namun belum lama ini, sebuah kapal muatan besar yang tengah berlayar mengalami kebakaran di Samudra Atlantik. Ada ribuan mobil mewah yang dibawa, dan siap dikirim untuk konsumen.

Dikutip VIVA Otomotif dari JapanToday, Senin 21 Februari 2022, kapal tersebut dilaporkan masih hanyut di dekat wilayah Azores di Portugal, di mana upaya penyelamatan kebakaran berlangsung.

Perusahaan Mitsui OSK Line sebagai pemilik mengatakan, kini semua 22 awak kapal telah dievakuasi dengan selamat ke pulau terdekat. Mereka diselamatkan menggunakan helikopter, dan semuanya dalam keadaan sehat.

Api pertama kali dilaporkan muncul pada Rabu pukul 11.30 waktu setempat saat kapal sedang dalam perjalanan dari Jerman menuju Amerika Serikat. Penyebab kebakaran saat ini belum diketahui, tapi tidak ada kebocoran minyak yang terdekteksi

Kapal bernama Felicity Ace itu mengangkut sekitar 4.000 mobil mewah yang dibuat oleh Volkswagen Group, mulai dari Porsche, Lamborghini, Bentley, hingga Audi. Situs berita The Drive melaporkan, terdapat 189 mobil Bentley dengan nilai total US$30 juta atau sekitar Rp430 miliar.

Pabrik mobil mewah Bentley di Inggris.

Photo :
  • Dok: Bentley

“Kami mengetahui insiden yang melibatkan kapal kargo yang mengangkut kendaraan Volkswagen Group melintasi Atlantik. Kami tengah bekerja sama dengan pihak berwenang setempat dan perusahaan pelayaran untuk menyelidiki penyebab insiden tersebut,” kata juru bicara perusahaan.

Syarat Membuat Pelat Nomor Cantik Kendaraan dan Biaya Bikinnya

Sementara itu, pihak Porsche membenarkan bahwa sejumlah mobil mewah produksinya ada di dalam kapal tersebut. Saat ini, pihaknya tengah menghubungi diler dan konsumen untuk memberitahu terjadi masalah.

“Kami bersama kolega di Porsche AG, mendukung para pelanggan dan dealer untuk melakukan yang terbaik semampu kami sambil mencari solusinya," kata Wakil Presiden PR Porsche Cars Amerika Utara, Angus Fitton.

Gaji UMR Bisa Punya Pajero Sport, Masih Sisa Banyak

Kabar terkini, pihak kepolisian di sana tengah melakukan penyidikan lebih dalam untuk mencari penyebab kebakaran. Sementara, pihak perusahaan Volkswagen dan Porsche tidak dapat menjamin apakah ada kendaraan yang bisa diselamatkan dari kejadian tersebut.

Sebagai informasi tambahan, kapal berbendera Panama itu dibangun pada 2005 dan panjangnya sekitar 200 meter. Tonase kotornya sekitar 60.000 ton, dan daya muat sebesar 17.738 ton.

Akhir Kasus Viral Perpanjangan STNK Mobil Pikap Rp 5 Juta karena Pelat Nomor Cantik
Ilustrasi memasang kaca film mobil

Ini Ukuran Kaca Film Mobil yang Direkomendasikan untuk Cuaca Indonesia

Negara tropis seperti Indonesia menjadikan pemilihan kaca film yang cocok merupakan satu hal penting untuk pengendara mobil.

img_title
VIVA.co.id
10 Mei 2024