Lagi, HR-V Jadi 'Ujung Tombak' Penjualan Mobil Honda

Mobil Anyar Honda Sukses "Mendaki" Bromo
Sumber :
  • VIVA.co.id/Toto Pribadi

VIVA.co.id - Di tengah maraknya mobil Low MPV (Multi Purpose Vehicle) dan mobil murah ramah lingkungan, atau Low Cost Green Car (LCGC), PT Honda Prospect Motor (HPM) justru meluncurkan produk terbaru, yaitu Honda HR-V.

Kehadiran mobil yang diluncurkan Januari 2015 lalu ini, rupanya mampu mendongkrak penjualan Honda. Tercatat, sejak Januari-Maret 2014, penjualan HR-V mencapai 12.547 unit.

Menurut Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director HPM, Honda HR-V kembali menyumbangkan penjualan tertinggi untuk Honda pada Maret lalu dan terus menunjukkan angka penjualan yang baik di awal tahun ini.

"Kami percaya, tren positif ini akan terus berlanjut, mengingat angka pemesanan Honda HR-V yang saat ini telah mencapai lebih dari 20 ribu unit," ujar Jonfis dalam keterangan tertulis, Jumat 17 April 2015.

Jonfis menuturkan, kontribusi terbesar Honda HR-V datang dari varian 1.5 liter yang tembus 10.213 unit, dan menjadi market leader di segmen LSUV, dengan pangsa pasar mencapai 52 persen.

Pada Maret 2015 lalu, Honda HR-V mencatat penjualan sebesar 4.815 unit, meningkat dibanding penjualan sebelumnya yang tercatat sebanyak 3.885 unit.

Sementara itu, Honda HR-V 1.8 liter mencatat penjualan sebesar 800 unit, dengan total penjualan 2.329 unit di sepanjang tahun ini dan pangsa pasar sebesar 13 persen untuk segmen SUV.

Pencapaian Honda HR-V juga diikuti oleh beberapa produk Honda lainnya, untuk Maret lalu. Honda Brio Satya terjual 2.797 unit, lalu New Honda Brio yang mencatat penjualan 1.174 unit. (asp)

Daftar 5 Merek Mobil Paling Laris, Toyota Menjauh
Mobil-mobil Baru di IIMS 2016

Pamerkan 23 Mobil Baru di IIMS, Honda Klaim Banjir Pesanan

Dalam empat hari, angka pemesanan tembus 1.000 unit.

img_title
VIVA.co.id
15 April 2016