Honda Luncurkan Tiga Motor CB Berdesain Retro Modern

Tiga anggota keluarga baru Honda CB diperkenalkan.
Sumber :
  • Honda

VIVA – Baru-baru ini Honda menampilkan satu motor konsep dengan model retro modern, Neo Sport Concept (NSC) di ajang Tokyo Motor Show 2017. Namun, hanya berselang beberapa pekan, versi produksinya sudah ditampilkan di pagelaran EICMA, Milan 2017, yang tengah digelar saat ini di Italia.

Honda Luncurkan Motor Matik Baru di Indonesia

Pada versi konsep, NSC ditampilkan pada model Honda CB1000R. Menariknya pabrikan berlogo sayap mengepak itu tak hanya menghadirkan satu model, tetapi tiga model sekaligus yang sama-sama beraura retro modern. Selain CB1000R, dua model lain yang dirilis yakni CB300R dan CB125R.

Jika mencermati dengan seksama, ketiganya punya bahasa desain yang senada, meski secara detail komponen pasti berbeda satu sama lain. Honda juga menyematkan satu huruf 'R' di belakang nama ketiganya.

Sensasi Seru Keliling Lombok Pakai Honda ADV150

CB1000R

Honda CB1000R.

Kaget, Beli Honda Monkey Sekarang Motornya Dikirim Tahun 2023

Honda CB1000R terlihat berbeda dari model 'RR'. Motor ini mengikuti bahasa desain 'Neo Sports Cafe'. Motor tersebut jauh lebih kompak dengan siluet trapezoid. Sistem pencahayaannya sudah mengusung all-LED, dan instrument cluster-nya sudah digital dan multifungsi.

CB1000R memiliki bingkai baja mono-backbone. Duduk di atas bingkai adalah mesin DOHC empat-silinder berkapasitas 998cc dengan pendingin cair. Mesin itu dapat memproduksi tenaga 145,4 PS pada 10.500 rpm, dan torsi 104 Nm pada 8.250 rpm. Mesin kemudian dikawinkan dengan transmisi enam-kecepatan.

Ada tiga mode berkendara, standar, hujan, dan sport. Semua tinggal disesuaikan dengan kemauan biker. Selain itu, CB1000R dibekali knalpot ganda yang berotot. Sementara bagian kaki-kaki mengandalkan suspensi upside down Showa SFF-BP di depan dan monoshock Showa BRFC (Balance Free Rear Cushion) di belakang. 

Pelek yang digunakan berukuran 17 inci dengan dibalut ban ukuran 120 pada depan dan 190 di belakang. Pengereman dijejali cakram ganda 310 mm di depan dengan kaliper radial dan cakram tunggal 256 mm di belakang. Kapasitas tangki bahan bakarnya mencapai 16,2 liter.

Selanjutnya >>> CB300R dan Cb125R

Honda CB150X dipamerkan di GIIAS 2021.

Asyik, Beli Honda CB150X Dapat Promo Menarik

PT Daya Adicipta Motora (DAM) yang memberikan penawaran program penjualan menarik, bagi konsumen yang ingin membeli motor sport adventure touring Honda CB150X. 

img_title
VIVA.co.id
11 Januari 2022