Ducati Serius Garap Skuter Matik

Ducati Maxi Scooter Concept.
Sumber :
  • www.autoevolution.com

VIVA – Langkah besar ternyata tengah dipersiapkan Ducati untuk produk-produknya di masa mendatang. Tak cuma motor listrik, pabrikan asal Italia itu juga akan menghadirkan sepeda motor jenis skuter matik.

Catat, Ini Daftar Bengkel yang Terima Konversi Motor Listrik Gratis

Fakta ini disampaikan Managing Director Ducati Eropa Barat, Edouard Lotthe. Menurutnya, listrik dan skuter akan jadi salah satu fokus Ducati ke depan memanfaatkan fasilitas produksi baru mereka di Bologna. Meski akan merilis model listrik dan skuter matik, namun pihaknya menjanjikan bila kuda besi yang ditawarkan tetaplah berperforma tinggi.

"Kita akan terus menawarkan motor yang sesuai dengan citra kita. Ducati adalah MotoGP, Superbike, dan garis keturunan monster, semua ini akan berkembang sambil tetap setia terhadap sejarah," kata Lotthe seperti dilansir Moto-Station.

Usai Sepi Peminat, Pemerintah Kasih Gratis Konversi Motor Listrik

Lotthe juga menegaskan, rencana merilis skuter datang karena besarnya kebutuhan pengguna motor di perkotaan. Meski demikian dia belum merinci kapan produk itu akan dirilis, yang pasti tidak dalam waktu dekat.

Sebab Ducati kini tengah fokus pada aturan Euro5 di Eropa, di mana seluruh perusahaan diwajibkan sudah membekali motornya sesuai dengan anjuran itu pada 2021 mendatang. "Kedewasaan jangka pendek kami yang kuat saat ini adalah standar Euro5. Kemungkinan besar, pergerakan rentang ini tidak akan terjadi sebelum empat tahun," kata dia. (ren)

Moeldoko Ungkap Penyebab Subsidi Motor Listrik Kurang Laku, Anak Muda Tak Suka Motor Pelan
Suzuki Access

Suzuki Siap Jual Motor Listrik Murah dengan Desain Retro, Intip Bocorannya

Besar kemungkinan motor dari pabrikan asal Jepang tersebut akan memakai nama Suzuki e-Access, yang memiliki desain retro dan sudah dipasarkan versi bensinnya di India. ..

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024