Lampu Indikator Nyala di Dasbor, Boleh Panik tapi Lihat Warnanya Dulu

Panel indikator pada mobil.
Sumber :

VIVA – Setiap mobil dilengkapi dengan lampu indikator pada panel instrumennya. Lampu ini difungsikan sebagai penanda, apakah sistem kendaraan berfungsi normal atau terjadi malfungsi.

Catatan Buat Orang Tua, 4 Bahaya Meninggalkan Anak di Dalam Mobil

Pada mobil zaman sekarang, indikator yang ditampilkan sangat banyak. Kamu bisa melihatnya, sesaat setelah kunci kontak diputar pada posisi on tapi mesin belum menyala.

Seperti alat pengatur lalu lintas, lampu indikator juga dibekali dengan beberapa warna. Ada hijau, kuning atau oranye, dan merah.

Mengenal Forged Piston, Teknologi Unggulan Yamaha Adopsi dari MotoGP

Dilansir dari laman resmi Toyota, Jumat 8 November 2019, indikator yang berwarna hijau berfungsi untuk menunjukkan bahwa ada sistem yang sedang aktif. Contohnya, saat kamu mengaktifkan lampu sein maka pada panel akan muncul warna tersebut.

Sementara itu, warna oranye atau kuning dipakai untuk memberi tahu bahwa ada sistem yang mengalami gangguan. Meski demikian, sifatnya tidak darurat dan mobil masih bisa dikendarai dengan aman.

Pengguna Mobil yang Terjebak Macet di Puncak Wajib Periksa Ini

Misalnya, ada kerusakan pada sensor kantung udara atau airbag. Walau peranti itu sangat vital untuk keamanan kamu, tapi kendaraan tetap bisa digunakan, tentunya dengan hati-hati.

Nah, jika warna merah yang muncul, artinya ada komponen yang gagal berfungsi dan bisa berdampak besar pada kenyamanan dan keamanan berkendara. Contohnya, pintu tidak ditutup dengan rapat, sehingga penumpang bisa saja terjatuh saat mobil melaju.

Gerbang tol Cikampek Utama. (Foto ilustrasi)

Libur Nataru, Ngebut di Jalan Tol ini Siap-siap Ditilang

Di jalan tol ini, terdapat dua jenis pelanggaran yang akan dipantau, yakni pelanggaran batas kecepatan dan pelanggaran kelebihan muatan.

img_title
VIVA.co.id
16 Desember 2022