Ini Transportasi Baru, Jakarta-Bandung Cuma 12 Menit

Proyek Hyperloop One.
Sumber :
  • Carscoops

VIVA.co.id – Hingga saat ini, ada empat jalur transportasi yang bisa digunakan orang untuk pergi dari satu tempat menuju tempat lain.

Empat jalur yang dimaksud adalah jalan raya, rel kereta, air, dan udara. Namun sebentar lagi, akan ada jalur baru yang bisa digunakan untuk berpindah lokasi dengan sangat cepat.

Dilansir dari Carscoops, Kamis 10 November 2016, pencipta mobil listrik Tesla, Elon Musk, akan segera memulai proyek barunya yang diberi nama Hyperloop One.

Hyperloop One adalah moda transportasi yang mirip seperti kereta. Bedanya, alat transportasi ini melintas di sebuah pipa khusus berukuran besar.

Untuk bisa memindahkan orang dari satu kota ke kota lain, perlu dibangun jaringan pipa Hyperloop. Agar kapsul berisi penumpang bisa melaju dengan cepat, ruang pipa sengaja dibuat hampa udara.

Proyek Hyperloop One ini akan dimulai pertama kali di Uni Emirat Arab. Jaringan pipa Hyperloop akan dibangun untuk menghubungkan Kota Dubai dan Abu Dhabi.

Jarak kedua kota ini sekitar 125 kilometer, kurang lebih sama seperti jarak Jakarta-Bandung. Dengan menggunakan motor listrik, kapsul Hyperloop bisa melaju hingga kecepatan lebih dari 1.000 kilometer per jam.

Artinya, hanya dibutuhkan waktu sekitar 12 menit untuk bepergian dari Dubai menuju Abu Dhabi. Waktu ini lebih singkat dibandingkan dengan naik kereta cepat yang tersedia saat ini.

Canggih Juga Sedan Mercy Baru, Setirnya Bisa Bikin Belok Roda Belakang

Selain Uni Emirat Arab, Hyperloop One rencananya juga akan dibangun di Australia dan Amerika Serikat.

Penasaran dengan transportasi baru ini? Anda dapat melihat videonya di bawah atau klik tautan ini:

Canggihnya Mobil Volvo, Punya Setir yang Bisa Digeser-geser
Ilustrasi kemacetan Jakarta

Mantan Menteri LHK: Kendaraan Listrik jadi Solusi Atasi Polusi Jakarta

Kualitas udara Jakarta yang parah ini mendapat sorotan dan komentar dari Mantan Menteri Negara Lingkungan Hidup periode 1999 – 2001 Alexander Sonny Keraf menyaranka ini

img_title
VIVA.co.id
15 Agustus 2023