Tersambung Setelah Mangkrak 20 Tahun

Mobil melintas di ruas jalan Tol Solo-Ngawi kawasan Ngemplak, Boyolali, Jawa Tengah
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha

VIVA – Warna merah terangnya dengan baja yang melengkung sepanjang 100 meter berdiri kokoh di atas Kali Kuto yang memisahkan antara Kabupaten Batang dan Kabupaten Kendal, Jawa Tengah. 

PUPR Pacu Pembangunan Infrastruktur Food Estate Humbang Hasundutan

Rampungnya proyek Jembatan Kalikuto tersebut menjadi penanda tersambungnya jalan tol Trans Jawa yang sudah direncanakan sejak rezim Orde Baru. Kini 933 kilometer dari 1.150 kilometer jalan tol Trans Jawa siap beroperasi dari Merak hingga Pasuruan.

Tersambungnya jalan tol Trans Jawa juga menjadi penanda bangsa Indonesia mampu membangun jalan tol dengan cepat untuk mengejar ketertinggalan dari bangsa lain di dunia.

Siap-siap Tarif Tol Dalam Kota Resmi Naik Besok, Ini Rinciannya

Kamis Sore, 20 Desember 2018 impian yang sudah terpendam selama 20 tahun itu mulai diwujudkan, setelah Presiden Joko Widodo meresmikan sekaligus tujuh ruas tol Trans Jawa yang baru selesai dibangun.

Tujuh ruas tersebut merupakan bagian dari tol Trans Jawa yang selama ini terputus, dan terdiri dari empat ruas di Wilayah Jawa Timur sepanjang 59 kilometer, dan tiga ruas di Wilayah Jawa Tengah sepanjang 142 kilometer. 

Sri Mulyani Ungkap 'Kontraksi Dalam' Belanja Modal Januari 2022

Tak hanya itu, guna memastikan jalan tol Trans Jawa benar-benar tersambung dan nyaman untuk digunakan masyarakat, Jokowi pun ikut melakukan jelajah jalan tol Trans Jawa dari Warugunung, Surabaya ke Jembatan Kalikuto, Batang.

Menurut dia, dengan sudah tersambungnya 933 Km jalan tol Trans Jawa dari Merak hingga Grati Pasuruan maka ini akan menjadi sejarah baru transportasi Indonesia dari Jakarta ke Surabaya.

Ia pun berharap, dengan dioperasikan sejumlah ruas baru Trans Jawa ini, maka jarak tempuh perjalanan masyarakat bisa menjadi lebih pendek. Dan tentunya arus barang dan logistik bisa menjadi lebih efisien.

Adapun untuk dalam waktu dekat ini, lanjut Jokowi, jalan tol Trans Jawa sudah bisa dimanfaatkan oleh masyarakat untuk menikmati libur Natal dan Tahun Baru 2019.

"Sekarang langsung bisa dipakai. Nanti paling membersihkan ini saja bisa dipakai," kata Jokowi di Jembatan Kalikuto, Batang Jawa Tengah, Kamis 20 Desember 2018.

Selanjutnya.... 616 Km Terbangun

Presiden Jokowi, Ketua MPR dan Para Menteri yang Bermalam di Titik Nol IKN

Ketika Jokowi Goda Menteri Basuki Saat Kemah di IKN

Malam hari tadi, Presiden Jokowi keluar dari tendanya di titik nol IKN. Lalu muncul Bambang Soesatyo dan para menteri. Yang lain pakaian santai, kecuali Basuki.

img_title
VIVA.co.id
15 Maret 2022