Asyik Bekerja, Manohara Lupa Kuliah

Manohara
Sumber :
  • VIVAnews/Gestina Rachmawati

VIVAnews – Manohara Odelia Pinot semakin sibuk menekuni karirnya di dunia sinetron.  Kesibukannya kian bertambah karena model berdarah campuran Amerika-Indonesia itu kini merambah bisnis busana dan kecantikan.  “Aku dari dulu sangat menikmati jadwal stripping (sinetron).  Aku udah punya clothing line, dan aku juga buka pabrik kosmetik sendiri,” kata Manohara sumringah ketika ditemui di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat.

Lantas bagaimana dengan rencana awal Manohara ini untuk kuliah?  Ia mengaku belum merealisasikan keinginannya itu.  “Buat Mano, kuliah sangat penting.  But aku kerja dulu aja.  I have a big priority to life,” kata model muda berusia 19 tahun itu.  Manohara mengungkapkan, bila kuliah nanti, dirinya akan memilih Universitas Terbuka karena dirasa lebih sesuai dengan kepentingan karir dan bisnisnya.

“Di Open University itu, kita gak harus pergi ke kampus.  Tugas-tugasnya nanti dikirim melalui e-mail.  Tapi memang ada beberapa jam tertentu yang kita harus hadir di sana.  Jadi Open University ini seperti kuliah buat orang yang kerja.  Supaya aku bisa kerja berbarengan dengan kuliah.  Menurut Mano gak ada negatifnya.  Selama kita very young, I wanna try a lot of thing,” jelas Manohara dengan bahasa Indonesia gado-gado.

Mantan istri Pangeran Kelantan, Malaysia, itu mengatakan, selama punya pekerjaan yang bagus, ia merasa tak ada salahnya membagi konsentrasi antara kuliah dan bekerja.  “Kenapa enggak?  Learning by doing aja,” tukasnya.  Seiring dengan kepentingannya di dunia bisnis dan hiburan, Manohara ingin mengambil kuliah di jurusan Bisnis Manajemen.

“Apapun yang kita lakukan kan pasti ada basic-basic manajemennya.  That’s very important,” sahut Manohara.  Ia menegaskan, saat ini dirinya tidak akan menarik garis batas antara karir dan kuliah.  “Kalau dapat opportunity buat syuting, oke.  Sekolah juga oke,” tandas Manohara.

Terkait bisnis kosmetiknya, Manohara akan segera meluncurkan produknya begitu syuting selesai.  “Alhamdulillah, izin produk udah keluar.  Produk Mano aman kok.  It’s very high quality product.  Bahkan sudah ada permintaan ekspor dari India dan Srilanka,” ujarnya menutup perbincangan. (sj)

Ekonomi Global Diguncang Konflik Geopolitik, RI Resesi Ditegaskan Jauh dari Resesi
Mahfud MD

Mahfud MD Blak-blakan Soal Langkah Politik Berikutnya Usai Pilpres 2024

Mahfud MD, buka-bukaan mengenai langkah politik dia selanjutnya, usai pelaksanaan dari Pilpres 2024. Mengingat mantan Menkopolhukam RI tersebut bukan kader partai politik

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024