Tyas Mirasih Juga Dilaporkan ke KPAI Terkait Perebutan Anak

Tyas Mirasih.
Sumber :
  • VIVA/Putri Nur Ifdah

VIVA – Perseteruan perebutan anak perempuan bernama Amandine yang kabarnya saat ini tengah berada bersama Tyas Mirasih semakin panjang.

Hunian Ki Manteb Sudharsono, Pengajian Lesti-Billar Ditunda

Setelah melaporkan Tyas ke Polda Metro Jaya karena dianggap telah membawa lari Amandine, Maryke Harris Pohu, nenek Amandine kembali melaporkan Tyas ke Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI), pada Senin, 21 Januari 2019.

Maryke mendatangi Komnas Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) didampingi oleh dua kuasa hukumnya, Agustinus Nahak, SH dan Apolos Djara Bonga, SH.

Tyas Mirasih Positif COVID-19, Begini Kondisinya

“Kita mendampingi klien kita, nenek Maryke ke KPAI untuk membuat laporan. Ya, kita laporkan Tyas. Kita tahunya Tyas, jadi dari awal yang mengambil anak itu adalah Tyas,” kata Apolos saat ditemui di kantor KPAI Menteng Jakarta Pusat, Senin 21 Januari 2019.

Apolos mengungkapkan bahwa tujuan Maryke ke KPAI agar komisi itu turut membantunya menyelesaikan masalah tersebut. Menurut Apolos, kliennya tidak bisa bertemu dengan cucu kandungnya sendiri karena Tyas.

Wow, Tyas Mirasih Pernah Jadi Fantasi Liar Billy Syahputra

“Klien kita melaporkan saudari Tyas Mirasih ke KPAI tentang yang pertama adalah soal hak asuh anak, yang kedua itu sebagai nenek kandung,” kata Apolos.

“Wali anak tidak dapat bertemu anak dan diduga anak tersebut dieksploitasi secara ekonomi (oleh Tyas),” ujarnya menambahkan.

Atas pelaporan ke KPAI tersebut, nenek Maryke yang diwakilkan kuasa hukumnya berharap agar KPAI bisa turut mengambil langkah besar atas kasus yang menurutnya merugikan pihaknya.

“Tentunya pasti ini kami meminta KPAI untuk mengambil langkah-langkah yang persuasif. Tapi tidak ada unsur untuk mengambil langkah-langkah secara tegas, karena sangat jelas hak asuh anak ini jatuh kepada omanya, tidak ada orang lain,” ucap Apolos.

“Jadi saya kira itu yang menjadi pertimbangan Tyas Mirasih untuk secepatnya mengembalikan anak ini (kepada nenek Maryke),” lanjut dia. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya