Cinta Laura Kecewa pada Presenter TV, Kenapa?

Tweet Cinta Laura tanggapi netizen soal gaya presenter tv yang kurang pas
Sumber :
  • twitter.com/xcintakiehlx/

VIVA – Nama artis Cinta Laura, tiba-tiba saja ramai diperbincangkan warganet di media sosial pada Selasa 15 Desember 2020. Cinta menarik perhatian warganet karena mengunggah sebuah pernyataan ke Twitter pribadinya.

Presenter Cantik Asal Spanyol Ini Bukan Manusia

Wanita kelahiran Jerman itu mengunggah sebuah pernyataan yang berisi kekecewaan yang dirasakannya. Cinta Laura mengungkapkan kekecewaan yang ia rasakan kepada seorang presenter sebuah acara televisi.

Seperti apa berita soal kekecewaan Cinta Laura tersebut? simak ulasan lengkapnya berikut ini.

Pembawa Berita Ini Dipecat Gegara Bawa Gelas Starbucks Saat Siaran

Hal tersebut rupanya dilakukan aktris yang sempat menimba pendidikan di Amerika Serikat itu saat merespons salah satu tweet yang menyematkan nama akun Twitternya dalam pembahasan soal gaya seorang presenter berita televisi.

Diserbu Netizen Indonesia, Akun Media Sosial Presenter TV Israel Shai Golden Langsung Hilang

“Kaget liat host nya @kompascom TV nyampein berita untuk kebanggan indonesia tapi nyebut nama Cinta Laura Kiehl aja di ledek kaya gini. Ya allah, ada masalah apa sih hostnya? Heran deh. Proud of you Queen @xcintakiehlx #cintalaurakiehl #kiehlers,” tulis tweet dari akun Twitter @xrahmathekiehlx.

Cinta Laura mengungkapkan kekecewaannya tersebut pada sebuah tweet di akun Twitter pribadinya, @xcintakiehlx.

Cinta memberi komentar dalam unggahan seorang warganet. Warganet itu tampak mengunggah video yang menampilkan sebuah acara televisi. Presenter dalam acara televisi itu terlihat sedang membacakan berita terkait prestasi yang diraih oleh Cinta Laura. 

Namun yang membuat Cinta merasa kecewa adalah, presenter tersebut tampak mengucapkan nama Cinta Laura dengan gaya mengikuti logat bicara Cinta Laura. Hingga akhirnya, Cinta pun meluapkan kekecewaanya tersebut.

Wanita berusia 27 tahun itu mengaku merasa kecewa karena berita terkait prestasi yang telah diraihnya itu, disampaikan dengan cara yang kurang pas.

“Terima kasih yang sudah mention sejak pagi ini. Jujur aku cukup kecewa dengan pemberitaan baik yang disampaikan dengan cara yang kurang pas,” tulis Cinta Laura dikutip VIVA, Selasa 15 Desember 2020.

Kemudian, Cinta juga mengungkapkan bahwa bullying dalam bentuk apapun, jangan pernah diremehkan. “Aku harap orang lain gak harus mengalami yang aku alami selama 13 tahun terakhir. Bullying dalam bentuk apapun jangan diremehkan,” tulis Cinta Laura.

Ternyata, kekecewaan tersebut juga diungkapkan Cinta di Instagram stories pribadinya. Hingga akhirnya, menjadi ramai diperbincangkan di Instagram.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya