Ada yang Disesalkan Hwang In Yeop Saat Bertemu Fans di Jakarta

Hwang In Yeop
Hwang In Yeop
Sumber :
  • VIVA / Isra Berlian

VIVA Showbiz – The Sound of Magic merupakan drama orisinal Netflix yang tayang pada 6 Mei lalu berhasil ini menarik perhatian netizen. Hal ini lantaran drama dengan jumlah enam episode ini menampilkan efek visual fantasi layaknya negeri dongeng.

Tidak cuma itu, The Sound of Magic juga tampilkan musikal dalam dramanya. Drama yang juga dibintangi oleh Hwang In Yeop ini juga menampilkan sosoknya yang berbeda sebagai anak sekolah.

Jika dalam drama sebelumnya yakni 18 Again dan True Beauty dirinya tidak digambarkan sebagai sosok murid yang pintar. Dalam drama ini sisinya digambarkan sebagai murid pintar yang juga bertalenta di bidang musik.

 Hwang In Yeop

Hwang In Yeop

Photo :
  • VIVA.co.id/Isra Berllian

Lantas apakah karakter tersebut menggambarkan dirinya ketika duduk dibangku sekolah? Mendapati pertanyaan itu Hwang In Yeop pun menjawabnya dengan singkat dan disambut gelak tawa penggemar.

“Aniyo (enggak),” kata Hwang In Yeop dalam Fan Meeting yang digelar di The Hall Kasablanka Sabtu 6 Agustus 2022.

Hwang In Yeop

Hwang In Yeop

Photo :
  • VIVA/Rosikin
Halaman Selanjutnya
img_title