Kekasih Sudah Disunat, Nikita Mirzani Tak Ragu Bilang Begini

Nikita Mirzani dan pacar barunya Antonio Dedola.
Sumber :
  • Instagram @toni.dedola

VIVA Showbiz – Kekasih Nikita Mirzani, Antonio Dedola diketahui telah disunat usai dirinya telah mantap untuk menjadi seorang mualaf dan memeluk agama Islam. Berbagai pemberitaan mengenai hal tersebut pun telah muncul belum lama ini di sejumlah media.

Deretan Kontroversi Lolly Anak Nikita Mirzani yang Sempat Bikin Media Sosial Heboh

Kabar Antonio telah melalukan khitanan itu pun sontak menjadi perbincangan hangat netizen, pasca ramai beredar foto dan video saat pacar Nikita tersebut berada di sebuah ruang perawatan rumah sakit. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.

Dalam sebuah kesempatan wawancara, Nikita membeberkan kabar yang sempat beredar tersebut, mengenai kekasihnya yang kini Mualaf telah menjalankan salah satu kewajiban laki-laki dalam agama Islam yaitu sunat atau khitan.

Nikita Mirzani Jemput Paksa Lolly, 2 Fakta Mengejutkan Terungkap

Nikita Mirzani dan Antonio Dedola

Photo :
  • Tangkapan layar

Nikita pun membeberkan cerita bagaimana perjalanan spiritual Antonio yang akhirnya mantap pindah agama Islam. Hal itu lantaran sang kekasih yang tinggal di lingkungan orang-orang beragama Islam.

Terpopuler: Prediksi Jodoh Andre Taulany Menurut Hard Gumay, Drama Putri Nikita Mirzani

Sebuah akun gosip di Instagram mengunggah penggalan video wawancara Nikita Mirzani yang menceritakan tentang kekasihnya, Antonio Dedola.

"Kalau mualaf kan harus sunat, jadi hari ini alhamdulillah sunatnya berjalan dengan lancar. Antoninya lagi di Rumah Sakit makanya gak bisa nemenin," ungkap Nikita Mirzani seperti dikutip di akun Instagram insta_julid, Minggu, 5 Februari 2023.

Nikita Mirzani dan pacar barunya Antonio Dedola.

Photo :
  • Instagram @toni.dedola

Nikita tak lupa menceritakan bagaimana perjalanan spiritual Antonio yang akhirnya mantap pindah agama Islam. Hal itu lantaran sang kekasih yang tinggal di lingkungan orang-orang beragama Islam.

"Kalau Toni menjalani agama Islam itu bukan karena aku, memang waktu itu dia tinggal di Jerman, lingkungannya banyak orang Islam,” jelas Nikita.

Saat sang kekasih tinggal di Indonesia, Antonio pun sering melihat anak-anak Nikita menjalani ibadah salat hingga puasa yang kemudian membuat Antonio mulai belajar sendiri tentang Islam.

“Cuma pas dia tinggal di rumah, kan sempet 2 bulan pesantren di Serang, terus dia liat teteh di rumah salat, puasa senin kamis, Aska ngaji, Loli salat, jadi dia belajar sendiri, kayak doa-doa salat, dia belajar di google, dia download aplikasi yang khusus buat hafalan salat, surah-surah pendek,” jelas Nikita.

“Jadi Toni masuk Islam itu bukan karena ingin menikahi Nikita, tapi memang dia kayaknya udah mantep mau masuk agama Islam itu karena sekelilingnya di Jerman itu kebanyakan orang Islam," tegas Nikita Mirzani soal keputusan Toni Dedola memilih masuk Islam.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya