Minus Hedi Yunus, Kahitna Tetap Sukses Manjakan Penggemar

Kahitna
Sumber :
  • dok.ist

VIVA –Meski tanpa salah satu punggawanya yakni Hedi Yunus, namun band kondang Akhitna tetap sukses menghibur para penggemarnya. Bertempat di AEON Mall BSD City, malam itu Kahitna sukses membawakan lagu hitsnya seperti Takkan Terganti, Andai Dia Tahu, Cerita Cinta dan Mantan Terindah.

Cara Mario Ginanjar Hormati Penyanyi Idolanya

Kahitna sukses manggung selama satu jam. Hal itu diungkapkan oleh Amelia selaku Senior Manager Operation AEON Mall BSD City.

“Kahitna merupakan grup musik yang sudah sangat terkenal di Indonesia dengan lagu–lagu romantis dan tidak diragukan musikalitasnya," ucapnya.

5 Fakta Konser Drive-In Pertama Jakarta, Tepuk Tangan Diganti Klakson

"Kepiawaian Kahitna dalam menghibur para penggemarnya yang lintas generasi melalui karya-karya musik mereka yang terkenal. Interaksi Yovie dan kawan-kawan dengan seisi penggemar menjadi momen yang indah dan tak akan terlupakan, terlebih bagi Soulmate," ujar Amelia.

Kahitna pun lega bisa memanjakan penggemar (Soulmate) lewat lagu-lagu cintanya. Terlebih melepas rindu setelah libur Lebaran lalu.

Inovasi Konser 'Drive-In' Hadirkan Kahitna, Afgan dan Armand Maulana

"Senang rasanya tampil pada malam ini, Kahitna bisa menghabiskan waktu bersama Soulmate," sambut Mario Ginanjar –salah satu vokalis Kahitna-, usai melantunkan tembang pembuka Takkan Terganti.

Penggemar larut dalam suasana ceria sembari berdendang sambil berjoget mengikuti irama dan lirik tembang Cerita Cinta. Tua, muda, bahkan anak kecil pun, tampak sangat menikmati sepuluh lagu suguhan Kahitna. Ada yang bernostalgia, namun ada juga kaum muda yang bernyanyi bersama lantaran lirik lagu-lagu Kahitna yang memiliki ruang bagi tema kekinian.(row)

Kahitna

Konser Musik, Salah Satu Upaya Hidupkan Industri Hiburan

Beberapa konser musik telah mulai diselenggarakan dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Hal itu dinilai bisa menghidupkan kembali industri hiburan.

img_title
VIVA.co.id
6 Desember 2021