Lagu Ibu Pintu Surgaku Pimpin EP Jenaka Mahila di Hari Ibu

Jenaka Mahila
Sumber :
  • Dok pri

JAKARTA – Dengan semangat dan dedikasi yang tinggi, Jenaka, salah satu artis muda berbakat, telah merilis Extended Play (EP) pertamanya yang berjudul “Jenaka Mahila” setelah sukses dengan single perdana “Peace Peace Peace” di bawah label MyMusic Records. EP ini menghadirkan enam lagu dengan tema positif, ditujukan khusus bagi anak-anak seusia Jenaka.

Belum Kepikiran Nikah, Ternyata Ini Kriteria Pria Idaman Ghea Indrawari

Lagu-lagu dalam album ini antara lain Hari Senin, Ibu Pintu Surgaku, Peace Peace Peace, Hati-hati, Ayo Kita Menabung, dan Jangan Lupa Berdoa. Scroll lebih lanjut ya.

Lagu Ibu Pintu Surgaku dipilih sebagai judul utama (title track) EP Jenaka Mahila dan dirilis serentak pada 22 Desember, bertepatan dengan Hari Ibu. Lagu ini menggambarkan kasih sayang dan doa seorang ibu yang tak tergantikan. 

Anaknya Dituding Selingkuhan Rizky Nazar, Ibu Salshabilla Adriani: Bunda Tahu Sakitnya Hati kamu

Melalui vokal Jenaka yang khas dan berkarakter, lagu ini diharapkan dapat menyampaikan pesan kasih dan penghargaan kepada semua ibu.

Lolos Jadi Anggota DPR, Denny Cagur Ungkap Kenangan Haru dengan Almarhumah Ibu

Setiap trek dalam album ini mengandung pesan positif dan edukatif. Misalnya, Hari Senin yang bercerita tentang antusiasme anak-anak ke sekolah, hingga Jangan Lupa Berdoa yang mengingatkan akan pentingnya bersyukur dan berdoa.

Denny Chasmala, produser musik ternama di industri musik Indonesia, telah mempersiapkan EP ini dengan matang. MyMusic Records pun menyambut proyek ini dengan sangat positif, berharap Jenaka Mahila dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda melalui karya-karyanya. Ade Govinda, A&R MyMusic Records, menyatakan pentingnya memberi dukungan dan ruang bagi musisi muda seperti Jenaka.

Jenaka Mahila

Photo :
  • dok pri

Jenaka berharap agar lagu-lagunya dapat dinikmati oleh anak-anak di mana pun.

“Semoga dengan dirilisnya 'Ibu Pintu Surgaku', kita bisa lebih terbuka dalam mengungkapkan rasa sayang kepada ibu. Saya juga berharap album ini bisa menjadi teman bagi anak-anak dalam tumbuh kembang mereka,” tutur Jenaka. Album Jenaka Mahila akan tersedia di semua platform digital mulai 22 Desember 2023, bertepatan dengan Hari Ibu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya