Tim ESport Indonesia Terhindar dari Grup 'Neraka' SEA Games 2019

Atlet ESport Indonesia di ajang SEA Games 2019
Sumber :
  • Instagram @iespaorg

VIVA – Pengundian grup ESport Dota 2 di SEA Games 2019 Filipina, sudah berlangsung pada Selasa 3 Desember 2019. Hasilnya, Timnas ESport Indonesia terhindar dari grup neraka. 

14 Sekolah Terima Dukungan Program Pengembangan Esports

Dilansir dari laman resmi SEA Games 2019, Rabu 4 Desember 2019, timnas ESport Dota 2 Indonesia berada di grup B. satu grup dengan tuan rumah Filipina, Myanmar, dan Laos.

Sedangkan, grup A diisi oleh tim-tim kuat Asia Tenggara, yakni Thailand, Singapura, dan Malaysia. Indonesia sangat beruntung tidak berada di grup ini, karena dapat memperkecil kesempatan untuk mendapat peluang meraih medali. 

Esports: PUBG Mobile Sukses Gelar Turnamen Komunitas hingga Influencer selama Ramadhan

Skuat Garuda akan memulai babak penyisihan kualifikasi grup, pada Sabtu 7 Desember 2019 pagi. Kemudian, peserta yang lolos akan menuju ke semifinal pada Minggu 8 Desember 2019. 

Di hari Minggu juga akan berlangsung perebutan medali perunggu, yang dimulai pukul 13.00 waktu setempat. Sedangkan, perebutan medali emas akan dimulai pukul 16.45 waktu setempat. 

Sosok Pria yang Ikut Terseret Kasus Narkoba Chandrika Chika, Ternyata Bukan Orang Sembarangan

Pada SEA Games 2019 Filipina, Timnas ESport Indonesia akan diperkuat oleh Kevin 'Viseri' Manuel Johan, Hidayat 'Lawlesshy' Narawan, Fahmi 'Huppey' Choirul Akbar, Felix 'Ifrit' Rodeardo, Muhammad Luthfi 'Azur4', dan Tri 'Jhocam' Kuncoro.

Turnamen eSports yang digelar Dunia Games.

Dunia Games Sudah Usai

Turnamen Dunia Games Waktu Indonesia Bermain atau DG WIB Community Cup 2024 resmi ditutup. Ini dia pemenangnya.

img_title
VIVA.co.id
9 Mei 2024