Tatap Musim Baru IBL, Satria Muda Kenalkan Pelatih Anyar

Pelatih Kepala Tim Satria Muda Pertamina, Milos Pejic
Sumber :
  • Satria Muda

VIVA – Klub elite Indonesian Basketball League atau IBL, Satria Muda/SM Pertamina resmi mengikat kerja sama dengan Milos Pejic. Milos Pejic merupakan pelatih berkebangsaan Serbia, yang didapuk sebagai pelatih kepala SM Pertamina untuk musim 2020 mendatang.

Ditekuk Satria Muda, Pelatih Pelita Jaya Kecewa

Datangnya Pejic ke Jakarta, merupakan wujud keseriusan SM Pertamina untuk mempersiapkan diri menyambut kompetisi IBL musim 2020 mendatang, yang akan dimulai pada 10 Januari 2020.

Dalam karier melatihnya, Pejic banyak menghabiskan waktunya dengan melatih klub-klub di kawasan Balkan dan Eropa Tenggara, seperti Serbia, Georgia, Bosnia, Makedonia, dan Montenegro.

Format Baru IBL Diharapkan Dongkrak Kualitas Timnas Basket Indonesia

“Sebelum bergabung dengan Satria Muda Pertamina, saya banyak menghabiskan waktu saya di Eropa Tenggara, saya pernah melatih di Asia. Namun pada area yang berbeda, kala itu saya sempat menangani tim nasional Iran U-18,” ungkap Milos Pejic dalam rilis resmi SM Pertamina kepada VIVAnews.

“Tentunya, tantangan yang ada disini akan berbeda jika dibandingkan dengan apa yang biasa saya hadapi sebelumnya. Namun, saya siap dan antusias untuk menjawab tantangan ini,”  tambahnya.

Satria Muda Gagal Raih Three Peat, Arki Dikania Wisnu: Salah Saya!

Terakhir, Pejic tercatat sebagai pelatih kepala BC Vera (Georgia) yang berhasil meraih gelar juara A-League Georgia musim 2019 lalu. Sementara itu, di level Internasional, Pejic sempat menukangi tim nasional Iran U-18 pada 2014.

“Saya sudah sempat berdiskusi dengan manajemen dan juga Presiden klub, Mr. Erick Thohir. Pada satu bulan pertama, saya akan lebih banyak melakukan observasi, melihat apa saja yang perlu dibenahi dan ditingkatkan, untuk membawa klub ini ke arah yang lebih baik lagi,” jelas Pejic.

Sementara itu, pelatih SM sebelumnya, Youbel Sondakh saat ini tengah membantu tim nasional Indonesia sebagai asisten pelatih dan akan tetap tergabung bersama timnas pada musim yang akan datang.

Youbel sudah bergabung bersama timnas dan saat ini sedang mendampingi skuat Merah Putih bertanding pada ajang Piala Raja Jogja Istimewa 2019, di Sasana Among Raga, Yogyakarta.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya