Lorenzo Kaget Rossi Puncaki Klasemen MotoGP

Jorge Lorenzo
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf

VIVA.co.id – Valentino Rossi berada di posisi terdepan dalam perburuan gelar juara dunia MotoGP 2017. Pembalap Ducati, Jorge Lorenzo, mengaku kaget dengan torehan tersebut.

Valentino Rossi Tak Sabar Mengaspal di Le Mans

Rossi menjadi pembalap yang konsisten meraih podium dari tiga seri awal musim ini. Terakhir, pembalap Movistar Yamaha itu meraih podium kedua di MotoGP Amerika.

Pembalap asal Italia tersebut kini berada di puncak klasemen sementara MotoGP dengan 56 poin. Atau unggul enam angka dari Maverick Vinales yang berada di posisi kedua.

Motor Ducati Kembalikan Senyum dan Keganasan Marc Marquez, Bisa Lewati Rekor Rossi?

Lorenzo menilai prestasi Rossi memperlihatkan bila konsistensi sangat dibutuh di MotoGP. Usia Rossi yang kini mengjnjak usia 38 tahun pun bukan penghambat.

“Semua orang terkejut. Ini menunjukkan bahwa MotoGP adalah kejuaraan di mana konsistensi dibutuhkan untuk memenangkannya. Baginya (Rossi) ini adalah prestasi besar, seperti yang selalu saya katakan, dia adalah contoh untuk semua pembalap, terutama atas pekerjaannya itu,” kata Lorenzo.

Valentino Rossi Masih Punya Tanggung Jawab kepada Bezzecchi

Sementara itu, Lorenzo tak ingin mengomentari hukuman penalti 3 detik yang didapat Rossi di Austin. Usai Rossi terlibat insiden dengan pembalap rookie, Johann Zarco.

“Saya tidak ingin mengatakan apapun soal penalti tersebut. Tentu hukuman ini pasti sama untuk semua pembalap," kata eks rekan setim Rossi ini, seperti dilansir Motorsport. (ren)

Francesco Bagnaia dan Marc Marquez

Murid Valentino Rossi Bilang Begini Setelah Dibuat Malu Marc Marquez

Marc Marquez berhasil mengalahkan Francesco Bagnaia di MotoGP Prancis yang berlangsung di Sirkuit Le Mans, Minggu 12 Mei 2024. Seperti balas dendam yang terbayarkan......

img_title
VIVA.co.id
13 Mei 2024