Chicago Bulls Sukses Tekuk Utah Jazz

Carlos Boozer (kanan) berduel dengan Yao Ming
Sumber :
  • AP/Colin Braley

VIVAnews - Derrick Rose berhasil membawa Chicago Bulls menekuk tuan rumah Utah Jazz dilanjutan kompetisi NBA. Rose berhasil mencetak 29 poin saat Bulls menaklukkan Utah 91-86 di EnergySolutions Arena, Kamis 10 Februari 2011.

Meski pemain-pemain Utah Jazz lebih merata menyumbangkan poin namun Chicago berhasil memanfaatkan momen krusial dengan mencetak poin. Hasilnya, aksi heroik Rose ini seakan meredam permainan tim yang diperagakan tuan rumah Utah Jazz.

Di kubu Utah, Al Jefferson berhasil mencetak poin tertinggi dengan 26 poin. Sedangkan Paul Millsap berhasil mencetak double-double bagi Utah dengan 20 poin dan 14 rebound.

Sanjungan untuk Rose juga mengucur deras dari rekan setimnya, Carlos Boozer, yang berposisi sebagai forward center. “Dia (Rose) bermain seperti itu sepanjang musim. Itu mengapa kami selalu mendukung dia untuk meraih MVP karena dia sangat fenomenal sepanjang tahun," ujar Boozer.

Jika kubu Chicago tengah bersuka cita, sebaliknya Utah dipaksa menerima kekalahan ini. Kecewa juga dirasakan pelatih Utah, Jerry Sloan, mengingat ini menjadi kekalahan ketiga secara beruntun. Namun Sloan membantah jika hasil ini membuat timnya panik. “Saya tidak merasa perlu ada kepanikan. Kami hanya berharap tim kami akan tampil lebih baik di lapangan," ujar Sloan singkat.

Hasil Pertandingan Lainnya:

Charlotte 103-104 Indiana
Orlando 99-95 Philadelphia
Milwaukee 85-100 Washington
Detroit 103-94 Cleveland
San Antonio 111-94 Toronto
New Orleans 101-103 New Jersey (OT)
LA Clippers 116-108 New York
Dallas 102-100 Sacramento
Denver 114-116 Golden State

5 Orang jadi Tersangka Baru Korupsi Timah, Siapa Saja Mereka?
Ilustrasi resesi ekonomi/ekonomi global

Ekonomi Global Diguncang Konflik Geopolitik, RI Resesi Ditegaskan Jauh dari Resesi

Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (Kemenko Perekonomian) menyebut, risiko RI masuk ke jurang resesi masih jauh lebih rendah dibandingkan negara-negara lain.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024